Sidak Gudang BUMN, Mentan SYL Pastikan Ketersediaan Pupuk Aman

Sabtu, 05 September 2020 - 16:54 WIB
loading...
A A A
Direktur Jenderal Tanaman Pangan mengatakan, Kementan melalui program Korporasi Petani sangat mengefektifkan penggunaan kartu tani. Dengan demikian, jika petani yang terorganisir dalam kelompok tani dikorporasikan, tentu tidak mengalami kesulitan dalam memenuhi pupuk dan segala input produksi lainnya.

"Untuk distribusi pupuk terjamin aman, kami bersinergi dengan pihak perusahaan pupuk agar segera mendaratkan atau menyalurkan stok yang ada di gudang. Kami pun selalu meminta kepala dinas untuk masif koordinasi dengan pihak perusahaan pupuk," tutur Suwandi.

Di tempat yang sama, Ketua Umum Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA), Winarno Thohir menerangkan, sistem distribusi pupuk saat ini memang ada dua permasalahan di antaranya lokasi yang kurang serta pemberlakuan kartu Tani diharapkan berlaku pada 1 September 2020 ini.

Kendati demikian, ia menyebutkan Kementan sangat tepat mengimplementasikan program korporasi petani sehingga penggunaan kartu tani dapat menjadi solusi untuk masalah distribusi pupuk.

"Jadi saya setuju sekali dengan korporasi petani. Korporasi itu sudah betul. Kalau kartu tani baiknya diberikan berkelompok bukan per orang. Misalkan satu korporasi ada 10 petani maka diberikan satu kartu tani sehingga penggunaan kartu ini dapat terorganisir dengan baik," beber Winarno.

Masih di tempat yang sama, Direktur Utama Pupuk Kujang Maryadi menegaskan, pihaknya telah menyediakan stok pupuk dalam jumlah yang aman. Stok pupuk urea bersubsidi wilayah Jawa Barat, Banten dan sebagian Jawa Tengah tercatat sebanyak 122.533 ton atau 1147% dari ketentuan Distan sebesar 10.687 ton. Sampai dengan 30 Agustus 2020, pihaknya telah menyalurkan 104% persen pupuk subsidi kepada petani.

"Jumlah tersebut setara dengan sekitar 475.818 ton pupuk, dari ketentuan dinas pertanian sebesar 457.188 ton dan Pupuk Kujang sudah menyalurkan sesuai lokasi dari pemerintah," ungkapnya.
(akr)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1652 seconds (0.1#10.140)