Petani Tembakau Tolak Kenaikan Cukai Rokok

Jum'at, 16 Oktober 2020 - 07:35 WIB
loading...
Petani Tembakau Tolak...
Para petani tembakau yang tergabung dalam Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) menolak rencana pemerintah yang akan menaikkan cukai rokok pada 2021. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Para petani tembakau yang tergabung dalam Asosiasi Petani Tembakau Indonesia (APTI) menolak rencana pemerintah yang akan menaikkan cukai rokok pada 2021. Pasalnya, kenaikan cukai sebesar 23% yang berlaku tahun ini saja sudah sangat menyengsarakan petani.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional (DPN) APTI Agus Parmuji mengingatkan, apabila pemerintah masih bersikeras untuk menaikkan cukai, maka seluruh petani di Pulau Jawa bakal unjuk rasa turun ke jalan. “Kalau perlu, tol trans Jawa kita penuhi dengan petani dan bermalam di jalanan hingga berhari-hari,” kata Agus dalam keterangan tertulisnya kemarin. (Baca: Inilah Tabiat Buruk Suami yang Harus Dijauhi)

Agus Parmuji mengungkapkan kesengsaraan yang dihadapi petani pada tahun ini, di mana cukai naik 23% itu sudah memberatkan, ditambah dengan serangan pandemi Covid-19 yang mengharuskan setiap warga negara untuk bekerja dari rumah, tidak terkecuali petani sudah sangat memberikan pukulan bagi pendapatan petani. (Lihat videonya: Satukan Tekad untuk Memenangkan Perang Melawan Covid-19)

“Sekarang bayangkan, kalau cukai naik, yang diuntungkan itu kan pemerintah dan industri, petani rugi. Nah, kalau mau dinaikkan lagi, pemerintah dan industri tambah untung petaninya mati semua,” cetus Agus. (Puguh)
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2923 seconds (0.1#10.140)