Membaik, Menhub Budi Karya Jalani Masa Karantina Pemulihan di Rumah

Kamis, 16 April 2020 - 05:51 WIB
loading...
Membaik, Menhub Budi Karya Jalani Masa Karantina Pemulihan di Rumah
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi. Foto/Dok SINDO
A A A
JAKARTA - Kondisi kesehatan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi sudah membaik dari sakit akibat Covid-19. Menhub Budi Karya bahkan sudah kembali ke kediaman setelah di rawat di RSPAD Jakarta pada pertengahan Maret 2020.

"Menteri Perhubungan, Bapak Budi Karya Sumadi, beberapa hari lalu telah kembali di kediaman setelah dirawat di RSPAD," ujar Stafsus Menhub, Adita Irawati, di Jakarta, Rabu (15/4/2020)

Adita menambahkan, kondisi Menhub Budi Karya dalam keadaan sehat dan saat ini tengah melakukan pemulihan serta isolasi mandiri selama 14 hari sesuai arahan dokter.

Budi Karya diumumkan positif virus Corona pada Sabtu (14/3) lalu. Mensesneg Pratikno mengumumkan langsung kondisi Budi Karya atas izin keluarganya. Budi Karya tercatat sebagai pasien positif ke-76 virus Corona di Indonesia.

"Atas izin keluarga yang disampaikan oleh Pak Kepala Rumah Sakit Gatot Soebroto tadi adalah Pak Budi Karya, Pak Menhub. Ini kami sampaikan atas izin keluarga," kata Pratikno di gedung Sekretariat Negara, Jakarta Pusat, Sabtu (14/3) malam.

Kepada awak media perhubungan Menhub Budi Karya bahkan mengucapkan terimakasih melalui pesan singkat atas doa dan dukungan semangat. “Saya tidak menyerah, saya selalu berusaha dan tuhan memberi jalan. Rasanya sudah ingin bersama kalian, tapi saya harus tetap mengikuti saran dokter selama dua minggu,” ucapnya melalui pesan singkat.

Puluhan wartawan perhubungan memberikan pesan moril untuk selalu semangat kepada Menhub Budi Karya melalui video yang berdurasi 60 detik.
(ind)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4125 seconds (0.1#10.140)