Cara Mengatur Keuangan Biar Tak Kelabakan di Akhir Bulan

Sabtu, 21 November 2020 - 16:06 WIB
loading...
Cara Mengatur Keuangan Biar Tak Kelabakan di Akhir Bulan
Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Memasuki akhir bulan, setiap orang akan berusaha mengencangkan ikat pinggang karena gaji yang diterima setiap bulan umumnya sudah hampir habis. Lantas, bagaimana caranya mengelola keuangan agar tidak kelabakan saat kantong mengempis di akhir bulan?.

Perencana Keuangan Eko Endarto mengatakan, menjelang akhir bulan, adanya rasa khawatir dan cemas kerap muncul. Khususnya bagi yang bergaji pas-pasan, timbul deg-degan apakah saldo rekening bisa mencukupi hingga akhir bulan.

"Ketika di awal bulan memang seseorang akan menjadi konsumtif dan banyak tergiur untuk membelanjakan uang yang diinginkan," ujar Eko saat dihubungi SINDOnews di Jakarta, Sabtu (21/11/2020).

(Baca Juga: Jeff Bezos Bagi-Bagi Uang Rp11 Triliun Selamatkan Bumi)

Dia pun mengingatkan agat jangan pernah menghamburkan uang pada awal bulan. Pasalnya, akan terjadi pemborosan secara cepat. Nantinya, pemborosan ini mengakibatkan keuangan di tanggal tua tidak mencukupi. "Mengeluarkan uang untuk membeli sesuatu barang (yang tidak terlalu dibutuhkan) adalah sebuah pemborosan yang berujung pada penyesalan," bebernya.

Kiat lainnya, bawa uang secukupnya. Usahakan untuk tidak membawa uang tunai secara berlebihan. Alasannya, semakin banyak uang di dompet semakin besar godaan untuk segera menghabiskannya. "Jadi mulai saat ini bawalah uang tunai secukupnya," imbuhnya.

( )

Lalu, buatlah budget harian, mingguan atau bulanan yang akan memberi batasan pada pengeluaran. "Ini untuk mengerem belanja, agar membeli sesuai dibutuhkan saja," tandasnya.
(ind)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2367 seconds (0.1#10.140)