PT GGP Donasi 131.000 APD untuk Tanggulangi Covid-19 di Lampung

Selasa, 12 Mei 2020 - 04:56 WIB
loading...
PT GGP Donasi 131.000...
PT Great Giant Pineapple mendonasikan 131.000 APD untuk menanggulangi Covid-19 di Lampung. Foto/Dok.
A A A
JAKARTA - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengapresiasi kontribusi pihak swasta dalam penanggulangan Covid-19 di Provinsi Lampung. Apresiasi tersebut disampaikan saat menerima langsung bantuan PT Great Giant Pineapple (GGP) di Posko Satgas Terpadu Penanganan Covid-19, Balai Keratun, Komplek Kantor Pemprov Lampung, Senin (11/5/2020).

Menurut Arinal, penanganan Covid-19 tidak bisa dikerjakan sendiri oleh pemerintah tetapi secara bersama-sama termasuk dunia usaha dan masyarakat. Keterlibatan pihak swasta sangat diperlukan mengingat anggaran pemerintah daerah yang terbatas.

"Inilah wujud ketika rakyat membutuhkan pertolongan, Anda datang bersama pemerintah membantu dengan ikhlas," katanya dalam keterangan di Jakarta, Senin (11/5/2020).

Arinal berharap GGP fokus pada pengendalian seluruh karyawannya sesuai dengan protokol kesehatan. "Ini perusahaan kelas dunia yang harus dijaga, jangan sampai berhenti, ekonomi harus jalan, tenaga kerjanya harus diawasi supaya tetap optimal. Mudah-mudahan pandemi ini tidak terlalu lama dan segera berakhir," harapnya.

Perusahaan pengekspor nanas terbesar di dunia yang berbasis di Lampung tersebut menyerahkan donasi 131.000 alat pelindung diri (APD) untuk para tenaga medis dengan nilai Rp2,7 miliar.

Bantuan diserahkan langsung oleh Managing Director of Production Great Giant Foods (GGF) Lampung Wayan Ardana dan Senior Manager Legal dan CR Hendri Tanujaya kepada Gubernur Lampung.

Bantuan APD yang diimpor dari China tersebut terdiri dari berbagai tipe, yaitu 500 APD spundbond, 500 APD microfiber, 8.000 med stril pro suite, 8.000 med stril pro shoe, 4.000 med goggle, 100.000 dis cvl mask, dan 10.000 KN95.

"Kita tahu APD saat ini sangat dibutuhkan oleh tenaga medis, namun ketersediaannya cukup langka, seperti hazmat dan masker KN95. Sebagai perusahaan dengan skala besar kami mengimpor 131.000 tersebut dari China," ujar Managing Director Wayan.

Wayan mengatakan PT GGP fokus dalam upaya penanggulangan Covid-19, tidak hanya memperketat protokol pencegahan di lingkungan perusahaan, tapi juga di masyarakat. Total anggaran yang dikeluarkan perusahaan mencapai Rp7 miliar.

PT GGP telah membentuk emergency rescue team (ERT) dengan wilayah tugas Jakarta dan Lampung untuk memantau penyebaran dan mengevaluasi penanggulangan Covid-19. Disediakan pula 34 kamar yang difungsikan sebagai ruang isolasi para ODP di Kabupaten Lampung Tengah.
(bon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Masih Pandemi Covid...
Masih Pandemi Covid 19, Kontribusi Pertamina Lebih Rp1,5 Triliun
Tak Kendur, BNI Terus...
Tak Kendur, BNI Terus Berikan Bantuan untuk Masyarakat Terdampak Covid
Gandeng BenihBaik, Super...
Gandeng BenihBaik, Super Indo Bantu Nakes dan Masyarakat Terdampak Covid-19
Pegadaian Beri Bantuan...
Pegadaian Beri Bantuan APD ke Dinas Kesehatan Provinsi Banten
Bank Mantap Serahkan...
Bank Mantap Serahkan Bantuan APD ke RS Hasan Sadikin Bandung
Perbarindo Serahkan...
Perbarindo Serahkan Bantuan 1.000 APD di Bekasi
Bantu Penanganan Covid-19...
Bantu Penanganan Covid-19 di Jatim, Lippo Karawaci Sumbang 25.000 APD
Aquaproof Bergerak Lawan...
Aquaproof Bergerak Lawan Covid-19, Donasikan APD Bagi Tenaga Medis
First Media Beri Bantuan...
First Media Beri Bantuan 4.500 APD ke 12 RS Rujukan Covid-19
Rekomendasi
GAC Honda P7 Meluncur...
GAC Honda P7 Meluncur di China, Logo Baru Diperkenalkan
Bantah Selingkuh, Paula...
Bantah Selingkuh, Paula Verhoeven Siap Pertanggungjawabkan Ucapannya hingga ke Akhirat
Belum Setahun Sudah...
Belum Setahun Sudah 3 Kali Ganti Pelatih, Begini Kata Jonatan Christie
Berita Terkini
Hingga Akhir Maret 2025,...
Hingga Akhir Maret 2025, MUF Catatkan Pembiayaan Baru Rp5,7 Triliun
5 jam yang lalu
PLN Icon Plus Perkuat...
PLN Icon Plus Perkuat Sinergi Wujudkan Tema Besar Tahun 2025
6 jam yang lalu
Asabri Jalankan Program...
Asabri Jalankan Program Satria Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan
6 jam yang lalu
Telkom Indonesia Hadirkan...
Telkom Indonesia Hadirkan Data Center di Batam, Kapasitas Capai 54 MW
6 jam yang lalu
Industri Bahan Bangunan...
Industri Bahan Bangunan Menuju Konstruksi Hijau
7 jam yang lalu
Bursa Kripto OKX Masuk...
Bursa Kripto OKX Masuk Pasar Amerika Serikat
7 jam yang lalu
Infografis
Ibtihal Aboussad Dipecat...
Ibtihal Aboussad Dipecat Microsoft karena Menentang Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved