Tiga Dekade, JNE Antarkan Kebahagiaan dari Hulu hingga Hilir

Rabu, 09 Desember 2020 - 18:56 WIB
loading...
A A A
2021, Tingkatkan layanan ke daerah di Sulsel

Terpisah, Branch Manager JNE Makassar , Suci Indah Permatasari menuturkan, dalam membangun bisnis yang dikedepankan tidak saja pendekatan kemitraan bisnis semata, tapi juga personal ke konsumen utamanya ketika menghadapi komplain. Hasilnya, sejak itu diterapkan trend complain turun bahkan langsung quick respon ke konsumen.

“Tahun ini tentu performa layanan terus ditingkatkan dan itu menjadi hal utama di 2021, dengan melakukan beberapa perbaikan JNE khususnya di Zona B (diluar Makassar). Untuk Makassar sendiri alhamdulillah kalau kita lihat sekarang performa kurir sudah sangat bagus, karena barang masuk hari ini paling lambat besok sudah habis,”tuturnya.

Tahun depan, layanan akan ditingkatkan khususnya pengantaran kita di daerah-daerah kabupaten. Ini yang coba kita lakukan perbaikan kita ada penambahan beberapa jaringan di 2021.

“Kami akan melakukan pemekaran wilayah layanan demi mempercepat untuk delivery paket-paket tersebut. Jadi tidak perlu nunggu waktu dua hari lagi untuk sampai kesana karena ada jadwal disana. Jadi bener-bener dari Makassar langsung bawa ke cabang tersebut. Jadi dia akan terbagi dua nantinya disitu,”paparnya.

Dia mencontohkan, untuk Kabupaten Toraja itu tidak boleh lebih dari satu hari dan itu sudah komitmen dan kita akan tanda tangani dengan semua mitra.

“Kita fokus ke performa delivery di 2021, karena kita juga yakin makin bagus layanan delivery itu, maka akan sangat membantu untuk meningkatkan penjualan,”terangnya.

Saat ini JNE Makassar memiliki kantor perwakilan itu ada tiga di Makassar yang memberikan layanan penjualan, kemudian ada satu gudang khusus service untuk JNE tracking (JTR) khusus logistik pengiriman laut dan darat. Kemudian ada satu di Mamuju, itu ada satu kantor perwakilan kita yang kantor JNE langsung. Selebihnya kita adalah agen.

“Di Makassar untuk tahun 2020 kita update di Desember ini ada 57 agen yang ada di Makassar. Kemudian untuk di cabang kabupaten kita ada 33. Selebihnya adalah counter-counter yang tersebar sekitar 80 titik-titik penjualan, dan ada 400 karyawan dibawah langsung JNE . Kehadiran mereka semua inilah yang menopang pengiriman barang hingga ke konsumen,” ujarnya.
Tiga Dekade, JNE Antarkan Kebahagiaan dari Hulu hingga Hilir

Di waktu berbeda, Presiden Direktur JNE , M. Feriadi Soeprapto mengatakan dalam menjalankan bisnis, JNE memiliki tagline “Connecting Happiness” yang berarti mengantarkan kebahagiaan.

"Maknanya luas, sehingga jika bicara tentang JNE, maka bukan hanya tentang pengiriman paket, namun dalam berbagai aspek di setiap kehidupan masyarakat,”ungkapnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2544 seconds (0.1#10.140)