Mau Sukses Jualan Online Tahun Depan, Ikuti 4 Tips Ini

Selasa, 15 Desember 2020 - 11:33 WIB
loading...
Mau Sukses Jualan Online Tahun Depan, Ikuti 4 Tips Ini
Pelaku UMKM perlu strategi kembangkan bisnis tahun depan. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA- CEO Bitlabs Academy, platform belajar skill digital secara online , Eric Handoyo mengatakan pelaku UMKM sangat membutuhkan peningkatan skill digital dengan belajar secara online di tahun 2021.

Menurut dia, adanya pembatasan bukan berarti pelaku UMKM tidak dapat melakukan inovasi bisnis. Justru, kini pelaku UMKM harus memikirkan strategi untuk beradaptasi dengan situasi yang ada dengan memikirkan langkah kedepan, salah satunya dengan beradaptasi dengan teknologi yang kian canggih, seperti keberadaan marketplace dan media sosial.

“Kita mau jualan apa saja bisa dengan mudah melalui internet, baik itu dari marketplace atau media sosial seperti IG. Jadi sepertinya kita akan butuh strategi berbisnis yang lebih inovatif lagi di tahun depan, apabila kita mau meningkatkan omset dari hasil jualan online,” jelas Eric di Jakarta, Selasa (15/12/2020).

(Baca juga:Ini Baru yang Namanya Meroket, Penjualan Online Naik 480%)

Dari potensi internet tersebut, dia menyampaikan beberapa tips menarik untuk meningkatkan omzet bisnis online pada 2021.Pertama, Riset tren produk, sebelum lebih dalam membahas strategi marketing yang akan digunakan, penting untuk mengetahui apakah produk yang akan Anda pasarkan merupakan produk yang dicari banyak orang atau tidak. Hal ini perlu dilakukan guna menghindari upaya yang sia-sia, apabila ternyata produk yang Anda pilih tidak ada peminatnya. Selain itu, produk yang tepat dengan perencanaan harga jual yang sesuai akan membantu Anda untuk mendapatkan keuntungan yang melimpah tanpa harus takut rugi dalam biaya promosi.

Kedua, maksimalkan channel marketplace, jika Anda sudah menemukan produk yang tepat, ini saatnya Anda untuk memperbanyak channel marketing produk seperti melalui marketplace. Marketplace adalah salah satu wadah terbaik bagi para pemula untuk berbisnis online.

Namun, guna mendapatkan hasil terbaik, terdapat cara-cara yang tepat pula untuk menggunakan marketplace. Misalnya, Anda perlu memilih judul penjualan produk yang banyak dicari konsumen, meletakkan iklan di marketplace yang tepat untuk meningkatkan brand awareness produk Anda, atau menggunakan gambar yang kredibel dan meyakinkan. Dengan adanya gambar yang lebih riil, hal ini akan lebih menarik konsumen, walaupun harga jual yang Anda miliki lebih tinggi dibandingkan dengan lapak lainnya.


Ketiga, optimalkan kreativitas marketing di Instagram, selain marketplace, Instagram merupakan salah satu channel terbaik untuk menjalankan bisnis online. Sebagai salah satu media sosial terpopuler saat ini, Instagram dapat menjadi wajah bagi bisnis Anda, dikarenakan aksesnya yang mudah dan tampilannya dapat disesuaikan dengan katalog produk Anda.

Keempat, bikin strategi sebelum membuat website, hampir kebanyakan orang menganggap apabila kita sudah memiliki website, lantas akan banyak pula orang yang langsung memesan produk melalui website tersebut. Padahal, untuk membuat website yang dapat dikunjungi banyak orang, diperlukan strategi yang tepat.

Mulai dari pencarian nama website yang mudah diingat, memancing calon pengunjung untuk mampir ke website Anda dan mau memberikan data seperti email atau nomor telepon, hal ini menjadi penting karena dengan adanya data-data tersebut, Anda dapat sekaligus menawarkan produk lain tanpa harus mengeluarkan biaya promosi. Selain itu kecepatan website yang ringan saat dibuka, kata kunci apa yang di target dalam artikel website juga penting agar website bisa muncul di halaman pertama Google.
(bai)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2057 seconds (0.1#10.140)