Ekonomi Mulai Pulih, Likuiditas Perbankan Tertinggi Sepanjang Sejarah

Senin, 04 Januari 2021 - 12:31 WIB
loading...
Ekonomi Mulai Pulih,...
OJK sinyal pemulihan ekonomi sudah terlihat yang antara lain didukung oleh likuiditas perbankan saat ini yang tinggi. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menilai sinyal pemulihan ekonomi sudah mulai terlihat dengan pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) yang membaik di kuartal ketiga dari -5,32% di kuartal II menjadi minus -3,49%.

Menurut Ketua OJK Wimboh Santoso, stabilitas sektor jasa keuangan juga tetap terjaga dengan baik yang ditunjukkan oleh permodalan yang tinggi dengan rasio kecukupan modal (CAR) 24,19%.

(Baca Juga: Pasar Modal Mulai Bangkit, Bos OJK: Kita Lebih Baik dari ASEAN)

"Likuiditas yang memadai didukung alat likuid perbankan yang terus meningkat pada level tertinggi dalam sejarah mencapai sekitar Rp2.250 triliun, kenaikan penjualan kendaraan bermotor, kinerja manufaktur yang kembali di zona ekspansi, dan indeks penjualan eceran yang membaik," papar Wimboh di Jakarta, Senin (4/1/2021).

Pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal ketiga mengalami perbaikan yaitu menjadi -3,49% yoy dari sebelumnya -5,32% yoy pada kuartal II/2020 mengindikasikan pemulihan ekonomi terus berlangsung dan sudah memperlihatkan sinyal positif

Sementara itu, OJK juga mengeluarkan kebijakan untuk stabilisasi pasar keuangan sejak bulan Februari lalu dan memberikan ruang bagi pelaku usaha untuk dapat bertahan dengan kebijakan restrukturisasi POJK 11/2020 di bulan Maret lalu dan juga liniensi implementasi ketentuan beberapa standar prudential.

(Baca Juga: Sebanyak 344 Juta Rekening Sudah Dijamin LPS, Likuiditas Bank Stabil)

Lalu, sinyal pemulihan tersebut merupakan momentum bagi bangkitnya industri pasar modal, baik dari sisi investor yang disediakan alternatif instrumen investasi di pasar modal dengan return yang lebih tinggi dari deposito, dan dari sisi issuer juga disediakan alternatif pembiayaan dari pasar modal dengan yield yang relatif rendah dibandingkan kredit perbankan.
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sampoerna Perkuat Kolaborasi...
Sampoerna Perkuat Kolaborasi Global Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Perkuat Kualitas SDM...
Perkuat Kualitas SDM di Industri BPR, Perbarindo Gandeng Perguruan Tinggi dan Prodikpi
Bertemu Sekjen OECD,...
Bertemu Sekjen OECD, Menko Airlangga Paparkan Perkembangan Aksesi Indonesia
Waspada Penipuan SMS...
Waspada Penipuan SMS OTP dari Bank, Begini Modus dan Pencegahannya
BNI Ubah Jam Operasional...
BNI Ubah Jam Operasional Selama Bulan Ramadan
Hadapi Tantangan Masa...
Hadapi Tantangan Masa Depan, KB Bank Terapkan Next Generation Banking System
MNC Forum ke-78, Hary...
MNC Forum ke-78, Hary Tanoesoedibjo Tekankan Pentingnya UMKM untuk Pertumbuhan Ekonomi
Cara Perbankan Ikut...
Cara Perbankan Ikut Meningkat Literasi dan Inklusi Keuangan Masyarakat
Danantara Bisa Jadi...
Danantara Bisa Jadi Katalisator Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Rekomendasi
Pemimpin Houthi Kutuk...
Pemimpin Houthi Kutuk Pembunuhan di Suriah, Tuding AS dan Israel Dukung Takfiri
Dedi Mulyadi Temukan...
Dedi Mulyadi Temukan Bantaran Sungai Bekasi Bersertifikat Hak Milik
5 Fokus Tugas Jordi...
5 Fokus Tugas Jordi Cruyff setelah Diperkenalkan Jadi Penasihat Teknis PSSI
Berita Terkini
Ojol hingga Kurir Online...
Ojol hingga Kurir Online Dapat Bonus Hari Raya, Segini Besarannya
1 jam yang lalu
IHSG Berakhir Terkapar,...
IHSG Berakhir Terkapar, Ada 416 Saham Terseret ke Zona Merah
1 jam yang lalu
Kurs Rupiah Ambruk Lagi...
Kurs Rupiah Ambruk Lagi Hari Ini saatProteksionis Trump Mengguncang Pasar
2 jam yang lalu
Serap Gabah Rp6500 Bukan...
Serap Gabah Rp6500 Bukan Omong Kosong, Tani Merdeka: Terima Kasih Presiden Prabowo
2 jam yang lalu
Kesepakatan Bilateral...
Kesepakatan Bilateral RI-Vietnam Ditargetkan Rp294,1 T, Wakil Ketua MPR: Harus Dijaga
2 jam yang lalu
Trump Tepis Ancaman...
Trump Tepis Ancaman Resesi: Ekonomi AS dalam Masa Transisi di Tengah Perang Dagang
3 jam yang lalu
Infografis
Kebakaran Los Angeles,...
Kebakaran Los Angeles, Tragedi Paling Parah dalam Sejarah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved