Pasokan Daya Kendaraan Listrik Dari Mana? Ini Penjelasan PLN

Selasa, 02 Februari 2021 - 23:00 WIB
loading...
Pasokan Daya Kendaraan...
Ilustrasi. FOTO/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Direktur Utama PT PLN (Persero) Zulkifli Zaini mengatakan, PLN memiliki peran di hilir sebagai penyuplai pasokan listrik dalam pengembangan industri kendaraan listrik (electric vehicle/EV) seperti mobil listrik. Keterlibatan PLN dalam pengembangan ekosistem EV salah satunya adalah memastikan ketersediaan suplai listrik melalui pengembangan pembangkit 35 GW.

"Di situ kita akan memiliki electricity supply yang digunakan untuk baterai charging station," ujarnya, Selasa (2/2/2021).



Dia melanjutkan, PLN diminta ketersediaan listrik pada saat kendaraan berbasis listrik sudah banyak digunakan masyarakat. Untuk itu, PLN berperan dalam penyediaan infrastruktur pengisian daya seperti Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU).

"Kami menyiapkan terkait SPKLU dan SPBKLU untuk umum dan juga fasilitas lain yang kemudian dikembangkan bagaimana skema model bisnis SPKLU dan SPBKLU ke depannya," tuturnya.

Zulkifli menuturkan, berdasarkan hasil survei yang dilakukan PLN menunjukkan bahwa mobil listrik kemungkinan 80% akan diisi daya listrik pada saat pemilik kendaraan pulang ke rumah. Sisanya 20% menyatakan akan mengisi daya di SPKLU. Terkait hal tersebut, PLN memberikan diskon 30% tarif rumah tangga untuk pengisian daya kendaraan listrik.

"Jadi mereka pulang ke rumah, beristirahat lalu melakukan pengisian daya mobilnya di dalam rumah dari malam hari hingga pagi hari. Sedangkan 20% akan melakukan pengisian daya di SPKLU. Karena itu, kami menyediakan baik di dalam rumah maupun di luar rumah bekerja sama dengan semua pihak agar value chain bisa berjalan sebaik-baiknya," jelasnya.



PLN juga mengembangkan aplikasi pengisian baterai berupa Charge.IN untuk mempermudah pengguna dalam mengontrol dan memonitor pengisian baterai mobil atau motor listrik di stasiun pengisian atau SPKLU."Dengan aplikasi Charge.IN maka pemilik kendaraan bisa mengontrol pengisian baterai di stasiun pengisian," tandasnya.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
BNI Pimpin Kredit Sindikasi...
BNI Pimpin Kredit Sindikasi Rp1,84 Triliun Bangun Pabrik Mobil Listrik VinFast di Subang
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
LG Batal Tanam Investasi...
LG Batal Tanam Investasi Rp129 Triliun, Prabowo: Pasti Ada Gantinya, Indonesia Cerah
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
Jaga Daya Beli, Pemerintah...
Jaga Daya Beli, Pemerintah Pastikan Tarif Listrik Triwulan II Tidak Naik
Pabrik-pabrik Tutup,...
Pabrik-pabrik Tutup, PLN Prediksi Beban Listrik Turun 30% saat Libur Lebaran
PLN Prediksi Kendaraan...
PLN Prediksi Kendaraan Listrik Naik 5 Kali Lipat saat Mudik Lebaran 2025
PLN IP Catatkan Penjualan...
PLN IP Catatkan Penjualan Listrik 83.082 GWh di 2024, Tertinggi dalam 5 Tahun
Mudik Gratis PLN Bersama...
Mudik Gratis PLN Bersama BUMN Dibuka, Begini Cara Daftarnya
Rekomendasi
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Disertai Dentuman Keras, Tinggi Kolom Abu Vulkanik 4.000 Meter
Putin Berulang Kali...
Putin Berulang Kali Mengibuli Banyak Presiden AS, Korban Terbarunya Adalah Trump
Berita Terkini
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
6 jam yang lalu
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
6 jam yang lalu
Dampak Tarif Trump,...
Dampak Tarif Trump, Penerimaan Bea Cukai AS Pecah Rekor Tembus Rp259 Triliun per April
6 jam yang lalu
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
8 jam yang lalu
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
8 jam yang lalu
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
8 jam yang lalu
Infografis
Waswas Perang Dunia...
Waswas Perang Dunia III, Ini Cara Bertahan dari Serangan Nuklir
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved