Rangkul Stakeholder, Jurnalis Media Group Inisiasi Program Sosialisasi Sambil Donasi

Rabu, 20 Mei 2020 - 22:44 WIB
loading...
Rangkul Stakeholder, Jurnalis Media Group Inisiasi Program Sosialisasi Sambil Donasi
Jurnalis Media Group inisiasi program sosialisasi sambil donasi ke anak yatim piatu. Foto/Dok.
A A A
JAKARTA - Wabah Covid-19 yang tengah melanda, berdampak pada beragam aspek kehidupan, terutama pada sektor ekonomi. Salah satu golongan masyarakat yang paling rentan terkena dampak ekonomi selama corona ialah masyarakat prasejahtera.

Melihat kondisi yang cukup memprihatinkan ini, Jurnalis Media Group, penerbit Majalah Properti&Bank, Majalah myHome dan mengelola sejumlah media properti online seperti propertynbank.com dan myhomes.tv, terpanggil untuk ikut berkontribusi dalam membantu masyarakat yang terdampak Covid-19.

Pemimpin Redaksi Majalah Property&Bank yang CEO Jurnalis Media Group, Indra Utama mengungkapkan penyebaran virus corona sangat berdampak pada elemen masyarakat, sehingga pekerjaan dan pendapatan tidak optimal.

"Banyak saudara-saudara kita yang sekarang tidak lagi bekerja dan tidak memiliki income. Belum lagi yang memang sudah berada di bawah garis kemiskinan," katanya di Jakarta, Rabu (20/5/2020).

Untuk itu, Jurnalis Media Group, bersama Icare, Kino Care, menyalurkan 1.000 paket sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19, serta anak-anak yatim piatu dan kaum duafa. Pemberian paket sembako dilangsungkan pada Rabu, 20 Mei 2020, di Graha Jurnalis, Jalan Gudang Peluru Raya, Jakarta Selatan.

"Penyaluran sembako ini kita harapkan bisa meringankan beban kehidupan masyarakat kecil seperti para guru ngaji, kaum duafa, yatim piatu dan para lansia. Termasuk mereka yang terdampak Covid-19," ujar Indra.

Indra yang juga Ketua LSP AREA Indonesia menambahkan, donasi berupa barang dan uang, diperoleh dari para relasi yang ikut dalam program iklan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H. "10% dari total nilai iklan inilah yang didonasikan," ungkap Indra Utama.

Lanjut Indra, penggalangan dana ini dilakukan Majalah Property&Bank, Majalah myHome, LSP Area Indonesia, lewat cara program Sosialiasi, Pemberitaan dan Donasi. Di tengah kondisi pembatasan segala gerak, termasuk pengeluaran biaya, perusahaan-perusahaan yang ada sebenarnya masih tetap ingin bersosialisasi dan menyampaikan aktifitas perusahaan bahkan berdonasi membantu saudara-saudara kita yang kurang beruntung.

"Untuk memberikan solusi, kami tawarkan membuat ucapan selamat Idul Fitri, penulisan press release, sekaligus berdonasi," jelas Indra. Kegiatan ini sudah berlangsung sejak pertengahan April 2020 untuk tahap pertama, dan akan dilanjutkan tahap selanjutnya sampai Covid-19 mereda.

Setidaknya ada 20 institusi yang terlibat, mulai dari instansi pemerintah, BUMN, asosiasi, pengembang, material building serta perusahaan dan profesi lainnya. Diantaranya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), PPDPP, perusahaan pengembang properti, perbankan, produsen bahan bangunan, transportasi dan ekspedisi, Angkasa Pura 1, BNI Life, sejumlah asosiasi pengembang properti seperti REI, Apersi, Himperra, Appernas Jaya, serta sejumlah produsen bahan bangunan.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1875 seconds (0.1#10.140)