Bebas dari Kejaran Rentenir, Pelaku UMKM Bergantung ke Holding BUMN Ultra Mikro

Kamis, 22 April 2021 - 16:44 WIB
loading...
Bebas dari Kejaran Rentenir,...
Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meyakini kehadiran Holding BUMN Ultra Mikro dapat melepas ketergantungan mereka menggunakan layanan keuangan dari rentenir. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meyakini kehadiran Holding BUMN Ultra Mikro dapat melepas ketergantungan mereka menggunakan layanan keuangan dari rentenir . Karena itu, pemerintah diminta segera merealisasikan pembentukan holding BUMN tersebut.

Ketua Umum Asosiasi UMKM Indonesia (Akumindo), Ikhsan Ingratubun menyebut, holding yang terdiri dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk., PT Pegadaian (Persero), dan PT Permodalan Nasional Madani (Persero) akan sangat membantu pelaku UMKM.

"Saya selalu bilang untuk penggabungan ini untuk disegerakan karena ini bagus sekali. Ini langkah konkret. Saya berharap sekali akan banyak produk yang bisa mendisrupsi bisnis para rentenir. Saya percaya holding ini bisa buat produk itu," ujar Ikhsan di Jakarta, Kamis (22/4/2021).

Baca Juga: Sejumlah Lembaga Negara Beri Rekomendasi Pembentukan Holding Ultra Mikro

Lebih lanjut Ia menyakini, integrasi ekosistem ketiga perseroan itu akan tercipta produk dan layanan keuangan yang cepat dan murah. Produk dan layanan ini dipercaya bisa terdistribusi merata ke seluruh pelaku UMKM, karena besarnya kemampuan dan daya jangkau holding nantinya.

Dia juga mencatat, adanya produk dan layanan keuangan yang terjangkau senada dengan harapan Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki. Belum lama ini, Teten menyampaikan harapannya agar pembentukan holding BUMN ultra mikro bisa berujung pada naiknya porsi kredit untuk UMKM.

Baca Juga: Holding BUMN Ultra Mikro Tak Akan Eliminasi Karakteristik Bisnis Perusahaan

Menurut Ikhsan, salah satu alasan pemerintah membentuk holding BUMN ultra mikro adalah untuk memastikan terciptanya penyaluran pembiayaan kredit mikro yang lebih terarah, dengan bunga lebih rendah, serta mudah dan mampu menjangkau banyak calon nasabah. "Jadi kita berharap porsi kredit perbankan untuk UMKM setidaknya bisa naik jadi 30 persen dengan dorongan dari pembentukan holding ini," katanya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gaya Hidup Sehat Kian...
Gaya Hidup Sehat Kian Digemari, BRI Berdayakan UMKM Manfaatkan Peluang di Industri Gula Aren
Pemerintah Didesak Evaluasi...
Pemerintah Didesak Evaluasi Peraturan Karantina Baru, Ini Sederet Alasannya
4 Raksasa Teknologi...
4 Raksasa Teknologi yang Jadi Penyelamat UMKM China di Tengah Gempuran Tarif AS
Transformasi Bisnis...
Transformasi Bisnis Nyata! Pengusaha Ini Buktikan Dahsyatnya LinkUMKM BRI
Perluas Portofolio,...
Perluas Portofolio, Home Credit Tawarkan Pembiayaan Modal Usaha hingga Rp50 Juta
Uji Publik Program Perintis...
Uji Publik Program Perintis Berdaya demi Memperkuat Kemandirian Ekonomi
Perkuat UMKM, Bank Jatim...
Perkuat UMKM, Bank Jatim Raih Penghargaan dari PWI
Promo Hemat dari SPayLater:...
Promo Hemat dari SPayLater: Cicilan 0% Beli Sekarang Bayar Bulan Depan
Eksklusif! Brand Sepatu...
Eksklusif! Brand Sepatu Lari Lokal GUMI Sport Kini Tersedia di Shopee Mall
Rekomendasi
Polres Tanjung Priok...
Polres Tanjung Priok Raih IKPA Terbaik dari KPPN, Kalahkan 137 Satker Negara
Dunia Sedang Tidak Baik-baik...
Dunia Sedang Tidak Baik-baik Saja, Kenapa Kecanduan Global pada Brand Mewah Terus Meningkat?
Sandi Uno: Sport Tourism...
Sandi Uno: Sport Tourism Jadi Penggerak Penciptaan Lapangan Kerja dan Peluang Usaha
Berita Terkini
Mengulik Alasan Warren...
Mengulik Alasan Warren Buffet Pensiun dari Berkshire Hathaway
Laba Bersih PTPN Group...
Laba Bersih PTPN Group Meroket di Kuartal I-2025
Perluas Jejaring Bisnis,...
Perluas Jejaring Bisnis, Hipmi Jaya Siap Bentuk Badan Otonom Olahraga Padel
Komparasi dengan Banyak...
Komparasi dengan Banyak Negara, Ekonomi RI Kuartal I/2025 Diklaim Lebih Baik
Cicil Emas Impian? Pegadaian...
Cicil Emas Impian? Pegadaian Kasih Diskon Fantastis!
Daya Beli Lesu Jadi...
Daya Beli Lesu Jadi Alarm Perlambatan Ekonomi di Awal 2025
Infografis
Peralatan Militer dari...
Peralatan Militer dari Berbagai Pangkalan AS Dikirim ke Israel
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved