Bocoran Bappenas: Ekonomi RI Kuartal I 2021 Masih Minus

Selasa, 04 Mei 2021 - 11:36 WIB
loading...
Bocoran Bappenas: Ekonomi...
Ilustrasi. FOTO/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas, Suharso Monoarfa mengatakan, ekonomi RI kuartal I 2021 masih akan tumbuh negatif. Namun demikian, kuartal II 2021 ekonomi Indonesia baru akan menunjukan pemulihannya atau berada di laju positif.

"Kuartal 1 2021 diperkirkan pertumbuhan ekonomi masih terkontraksi pada sekitar 0,6-0,9 persen yoy. Dan kita akan tunggu besok tanggal 5 Bapak Presiden yang akan diumumkan oleh BPS," kata Suharso dalam video virtual, Selasa (4/5/2021).



Menurutnya, perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia menunjukkan tren penurunan. Namun di beberapa daerah terlihat adanya tren peningkatan seperti di Provinsi Bengkulu, Jambi, Bangka Belitung Kepulauan Riau dan Riau karena.

"Kami berharap masyarakat tetap perlu meningkatkan kewaspadaan dan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat sehingga kluster baru Covid-19 dapat dihindari dan dikurangi," kata dia.



Dia menambahkan vaksinasi Covid-19 tetap sedang dilakukan. Dan ini memudahkan segera capai herd immunity. "Dengan demikian apabila kita dapat mengatasi dan mengendalikan mudah-mudahan kepercayaan publik terhadap kondisi kesehatan akan meningkat dan mendorong pemulihan ekonomi," tandas dia. Sebagai informasi BPS akan mengungumkan perkembangan ekonomi pada kuartal 1 2021 pada 5 Mei 2021 besok.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1365 seconds (0.1#10.140)