Sanspower Bawa Teknologi Pompa Air Tenaga Surya ke Pelosok Maluku

Senin, 24 Mei 2021 - 18:28 WIB
loading...
A A A
Inisiatif masyarakat Desa Gorar membuat akses air bersih telah terwujud dengan difasilitasi oleh kemajuan teknologi ramah lingkungan yang memberikan banyak manfaat. Tenaga surya yang digunakan oleh pompa selain merupakan energi terbarukan, tenaga surya tidak menyisakan emisi gas buang dan juga ramah lingkungan.

Dengan memasang pompa air tenaga surya, selain mendapatkan keuntungan yang berlimpah, warga desa juga telah turut memberikan sumbangsihnya untuk menjaga kelestarian lingkungan dan membantu pemerintah dalam mewujudkan desa berenergi bersih dan terbarukan.

“Dengan menggunakan pompa ini kami tidak lagi harus mengeluarkan biaya operasional untuk membeli BBM, sistem ini sangat membantu kami. Semoga program ini terus berlanjut,” ujar warga sekitar.
(akr)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2804 seconds (0.1#10.140)