Asal Ada Duit Rp12 Triliun, Seluruh Rumah Tangga Bisa Nikmati Listrik Tahun Depan

Kamis, 27 Mei 2021 - 20:56 WIB
loading...
Asal Ada Duit Rp12 Triliun,...
Foto/Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Seluruh rumah tangga di Indonesia bakal menikmati listrik pada tahun depan. Capaian itu sesuai dengan target rasio elektrifikasi sebesar 100% pada tahun 2022.

Menurut Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana saat ini rasio elektrifikasi sudah mencapai 99,28% hingga kuartal I-2021. Sementara untuk rasio desa berlistrik sudah mencapai 99,59%.

Baca juga:Menaker Ida Tanggapi Viralnya Karyawan Giant yang Menangis

"Kami sudah identifikasi ada 542.124 rumah tangga yang belum teraliri listrik dan 346 desa yang belum teraliri listrik," ujarnya dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi VII DPR RI, Kamis (27/5/2021).

Menurut dia, dibutuhkan penyertaan modal negara (PMN) sebesar Rp12,02 triliun untuk mewujudkan program Indonesia Terang. Rida meminta dukungan Komisi VII agar PT PLN (Persero) bisa mendapat suntikan modal untuk menerangi seluruh wilayah Indonesia.

"Karena data yang ada di kami dengan tingkat kesusahan yang ada, dengan strategi yang sudah kita tentukan, sudah hitung-hitungan butuh kurang lebih Rp12,02 triliun," ungkapnya.

Tiga upaya yang dilakukan untuk mewujudkan Indonesia Terang. Pertama, perluasan jaringan (grid extension) dengan penyambungan desa dan/atau rumah tangga yang dekat dengan grid PLN. Program grid extension untuk 24 desa di tahun 2021.

Baca juga:Karyawan 'Aneh dan Kesepian' Bunuh 8 Orang di Dipo Kereta, Lalu Bunuh Diri

Kedua, mini grid dengan pembangunan pembangkit berbasis EBT setempat untuk kelompok masyarakat yang tinggal di daerah yang sulit dijangkau. Program mini grid untuk 37 desa tahun 2021.

Ketiga, untuk masyarakat yang bermukim tersebar maka akan disinergikan dengan penyediaan Alat Penyalur Daya Listrik (APDAL) atau yang dikenal dengan tabung listrik serta Stasiun Pengisian Energi Listrik (SPEL).
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
Jaga Daya Beli, Pemerintah...
Jaga Daya Beli, Pemerintah Pastikan Tarif Listrik Triwulan II Tidak Naik
Pasokan BBM dan LPG...
Pasokan BBM dan LPG di Sumbagsel Jelang Idulfitri Dipastikan Aman
Pabrik-pabrik Tutup,...
Pabrik-pabrik Tutup, PLN Prediksi Beban Listrik Turun 30% saat Libur Lebaran
PLN Prediksi Kendaraan...
PLN Prediksi Kendaraan Listrik Naik 5 Kali Lipat saat Mudik Lebaran 2025
Peneliti Ungkap Peran...
Peneliti Ungkap Peran Bahlil dalam Keberhasilan Pembangunan Precious Metal Refinery di Gresik
PLN IP Catatkan Penjualan...
PLN IP Catatkan Penjualan Listrik 83.082 GWh di 2024, Tertinggi dalam 5 Tahun
Mudik Gratis PLN Bersama...
Mudik Gratis PLN Bersama BUMN Dibuka, Begini Cara Daftarnya
PLN IP Targetkan Penambahan...
PLN IP Targetkan Penambahan Daya Listrik 2.000 MW di 2025
Rekomendasi
Presiden Prabowo Terima...
Presiden Prabowo Terima Kunjungan Wakil PM Malaysia di Istana Merdeka Sore Ini
Puluhan Pelajar MAN...
Puluhan Pelajar MAN I Cianjur Keracunan Diduga setelah Menyantap Makan Bergizi Gratis
Siapakah Kardinal Kevin...
Siapakah Kardinal Kevin Farrell? Pemimpin Sementara Vatikan usai Paus Fransiskus Meninggal
Berita Terkini
Cerminan Kartini Masa...
Cerminan Kartini Masa Kini, Ini Mantri Perempuan BRI yang Pantang Menyerah Berdayakan Pengusaha Mikro
18 menit yang lalu
Harga Emas Antam Terus...
Harga Emas Antam Terus Cetak Rekor Baru, Diramal Tembus Rp2,3 Juta per Gram
1 jam yang lalu
Waskita Ungkap Pembangunan...
Waskita Ungkap Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B rute Velodrome-Manggarai Capai 51,19%
1 jam yang lalu
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
1 jam yang lalu
Pecah Rekor Termahal,...
Pecah Rekor Termahal, Harga Emas Antam Tembus di Atas Rp2 Juta per Gram
2 jam yang lalu
Harga Bitcoin Meroket,...
Harga Bitcoin Meroket, Analis Prediksi Arah Pasar Kripto Pekan Ini
2 jam yang lalu
Infografis
Pendapatan Arab Saudi...
Pendapatan Arab Saudi dari Pelaksanaan Haji Rp248,2 Triliun Per Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved