Mantap! PHI Dapat Temuan Besar Gas di WK West Ganal

Senin, 07 Juni 2021 - 18:24 WIB
loading...
Mantap! PHI Dapat Temuan...
Pertamina Hulu West Ganal temukan cadangan besar gas di sumur Eksplorasi Maha-2 di lepas pantai Kalimantan Timur. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Pertamina Hulu West Ganal, salah satu anak perusahaan PT Pertamina Hulu Indonesia (PHI) , mengumumkan temuan besar gas di sumur Eksplorasi Maha-2 yang terletak di lepas pantai Kalimantan Timur.

Maha-2 adalah sumur eksplorasi-appraisal laut dalam (deep water) yang merupakan bagian dari komitmen pasti kegiatan pemboran di Blok West Ganal dalam Joint Venture dengan Participant Interest 30% bersama Eni West Ganal Ltd. sebagai operator (40%) dan Neptune Energy West Ganal B.V. (30%) di Blok West Ganal.



Pemboran dimulai pada tanggal 16 April 2021 dan mencapai kedalaman akhir yaitu 2.970 meter dengan kedalaman air 1.115 meter pada tanggal 12 Mei 2021

"Maha-2 berhasil menemukan gas hydrocarbon dengan ketebalan 43 meter dan karakteristik reservoir yang sangat baik di level umur Pliocene. Dari hasil production test yang dibatasi oleh surface facility diperoleh pencatatan aliran gas sebesar 34 mmscfd yang merupakan salah satu penemuan besar sumber daya gas dan pertama di tahun 2021 oleh PHI," ungkap Senior Manager Relations PT Pertamina Hulu Indonbesia Farah Dewi dalam keterangan tertulis, Senin (7/6/2021).

Produksi gas dari lapangan Maha ini, lanjut dia, direncanakan akan di sambungkan ke dalam fasilitas Jangkrik Floating Production Unit (FPU). Dengan begitu, dapat memaksimalkan sinergi dan optimisasi waktu dan biaya pengembangan fasilitas subsea.

Farah menegaskan, penemuan ini sangat penting dalam mendukung pencapaian target produksi migas Indonesia yang terdiri dari 1 mmbopd minyak dan 12,3 bcfpd gas di tahun 2030. Ini juga sejalan dengan strategi Pertamina dalam membangun strategic partnership dan pengembangan migas laut dalam.



Terkait kinerja, pada tahun 2020 PHI mencatatkan realisasi produksi minyak sebesar 51,9 mbopd dan realisasi produksi gas sebesar 728 mmscfd.

"PHI sebagai Regional Kalimantan Subholding Upstream Pertamina terus berkomitmen melakukan pemboran dengan prioritas pada aspek HSSE dan operational excellence untuk menjaga keberlanjutan operasi dan produksi migas ke depan," pungkasnya.
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pasokan Gas Bumi Turun,...
Pasokan Gas Bumi Turun, DEN Anjurkan Impor Jaga Ketahanan Energi
Swasembada Energi Butuh...
Swasembada Energi Butuh Kolaborasi Sektor Hulu dan Hilir
18 Tahun Beroperasi,...
18 Tahun Beroperasi, Pertagas Terus Dukung Pencapaian Swasembada Energi
Kurangi Ketergantungan...
Kurangi Ketergantungan LPG, PGN Kejar 1 Juta Sambungan di 2025
Subholding Upstream...
Subholding Upstream Pertamina Produksi Minyak 556 MBOPD dan Gas 2,8 BSCFD di 2024
Bahlil Optimistis Intervensi...
Bahlil Optimistis Intervensi Teknologi Mampu Dongkrak Produksi Migas Nasional
Pertamina Gas Dukung...
Pertamina Gas Dukung Pengembangan Ekosistem Hilir Migas
Pemerintah Didorong...
Pemerintah Didorong Evaluasi Harga Gas Bumi
Mubadala Energy dan...
Mubadala Energy dan PIM Kolaborasi Jajaki Pembelian Gas KKKS South Andaman
Rekomendasi
Cara Cek dan Link Pengumuman...
Cara Cek dan Link Pengumuman Hasil SNBP 2025 di Unair, ITS, UPN Jatim, dan Unesa
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
Bahaya Mobil Dipasangi...
Bahaya Mobil Dipasangi Roof Box Asal-asalan untuk Dipakai Mudik
Berita Terkini
Deretan Saham Ini Berjatuhan...
Deretan Saham Ini Berjatuhan Saat IHSG Terjun Bebas 5 Persen ke 6.146
6 menit yang lalu
Perdagangan Saham Dibekukan...
Perdagangan Saham Dibekukan usai IHSG Ambruk 5%
42 menit yang lalu
Berapa THR Polisi dan...
Berapa THR Polisi dan TNI di 2025? Simak Komponen Gaji dan Tunjangannya
49 menit yang lalu
Ketakutan Resesi AS...
Ketakutan Resesi AS dan Perang Timur Tengah Mengangkat Harga Emas ke Rekor Sepanjang Masa
2 jam yang lalu
Raksasa Ritel Asal AS...
Raksasa Ritel Asal AS di Ambang Kebangkrutan, Ratusan Toko Terancam Tutup
3 jam yang lalu
Lepas dari Middle Income...
Lepas dari Middle Income Trap, Indonesia Bisa Pakai Strategi Ini
4 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved