Ada Rencana Besar Jokowi Bersama BUMN, Erick Thohir: Tunggu Desember

Senin, 20 September 2021 - 10:33 WIB
loading...
Ada Rencana Besar Jokowi...
Erick Thohir mengungkapkan, pada minggu kedua Desember 2021 rencananya Presiden Joko Widodo (Jokowi) atas dorongan Kementerian BUMN akan meluncurkan progam besar terkait dengan startup. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkapkan, pada minggu kedua Desember 2021 rencananya Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) atas dorongan Kementerian BUMN akan meluncurkan progam besar terkait dengan startup .

“Setelah launching, kita akan training 10 ribu startup agar berkelanjutan. Lalu undang 10 top investor,” ungkap Erick Thohir di Jakarta, Senin (20/9/2021).



Erick Thohir juga mengungkapkan suatu fakta menarik di Indonesia bahwa ketika bicara entrepreneurship, persentasenya rendah. Tapi ketika bicara jumlah startup malah menjadi nomor 4 di dunia.

“Ini menarik. Startup kita punya potensi luar biasa, market besar dan mayoritas (pendiri startup) generasi muda,” katanya.

Dalam kesempatan ini Erick Thohir meninjau produk startup besutan STMIK Primakara dan sejumlah inkubator bisnis di Bali. Ia mengaku terkesan dengan inovasi startup dari Bali.

Menteri Erick Thohir juga mengapresiasi STMIK Primaka sudah melakukan inovasi luar biasa dengan sudah memikirkan era digitalisasi yang akan terus menjadi gelombang besar.

“Kita harus menjadi champions di era digitalisasi ini. Salah satunya yang harus kita perbaiki adalah human capital. Ini menjadi tantangan terberat,” ujarnya.

Talenta digital dan startup digital ini menjadi penting untuk menggarap peluang pasar ekonomi digital di Indonesia sehingga Indonesia tidak hanya menjadi target pasar, namun menjadi pelaku utama dan pemenang persaingan.

“Kita harapkan ada pemain lokal dan kami di BUMN akan siapkan ekosistemnya,” pungkas Erick Thohir.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1501 seconds (0.1#10.140)