Menata Hunian saat Penerapan Aturan di Rumah Saja
loading...
A
A
A
JAKARTA - Tahun ini sebagian besar masyarakat Indonesia berlebaran di rumah saja karena penerapan aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) guna mencegah penyebaran virus corona (Covid-19). Meski begitu, tak sedikit dari mereka yang tetap menata rumah saat Lebaran lalu agar tampak berbeda. Apalagi, suasana Lebaran juga masih terasa sampai beberapa waktu mendatang karena penerapan PSBB yang membuat mereka tetap harus di rumah tersebut.
Desainer Interior Ferdian Khalif Rahmadani menyebut bahwa area depan rumah tetap harus terlihat rapi saat Lebaran dan pasca-Lebaran. Termasuk taman menjadi salah satu target utama pemilik rumah dalam penataan rumah saat Hari Raya Idul Fitri yang baru lalu. (Baca: Milenial Membunuh Perpustakaan)
"Taman menjadi area yang pertama dilihat orang di depan ataupun hanya lewat," ungkapnya.
Ruang tamu juga menjadi hal vital ddan untuk kondisi seperti sekarang lebih baik tidak menggunakan kursi atau sofa. Ruangan bisa lebih luas dengan hanya menggunakan karpet dengan bantal duduk.
"Jika ada tamu yang datang pun duduknya dapat jaga jarak. Pilih karpet biasa yang mudah dibersihkan. Warna karpet bisa dipilih yang hangat seperti warna pastel, oranye muda, kuning, merah bata, atau krem," jelas Ferdian.
Pajangan juga diperlukan untuk estetika, namun jangan terlalu penuh karena biasanya meja sudah penuh dengan toples makanan. Toples juga sesungguhnya dapat disulap menjadi pemanis. Namun, tetap pilih toples dengan ukuran yang tidak terlalu besar.
Meja makan juga dapat dijauhkan dari kursi, atau hanya sebagai tempat untuk mengambil makanan. Bahkan, saat makanan dihidangkan, penghuni rumah dapat duduk santai di atas karpet.
Selain ruang tamu, ruang keluarga juga dapat dibuat lebih luas. Kursi misalnya, dapat digeser terlebih dahulu untuk menciptakan suasana lebih dekat. (Baca juga: Erick Ungkap Biaya Pengobatan Pasien Covid-19 Capai Ratusan Juta)
Namun Ferdian mengingatkan, jika keponakan atau sepupu yang masih kecil juga datang, jangan lupa untuk menyingkirkan barang pecah belah. "Jika ada ruang kosong lebih baik buat spot khusus untuk main anak, sehingga orang tua lebih mudah mengawasi si kecil," tambahnya.
Kamar mandi juga tidak boleh terlewat untuk diperhatikan. Bersihkan seluruh sudut kamar mandi, kaca dan beri pewangi kamar mandi. Ganti terlebih dahulu keset, bahkan juga sabun, terlebih sekarang penting akan sering mencuci tangan. Malah di area depan juga dapat disiapkan tempat untuk cuci tangan jika ada tamu yang datang. (Ananda Nararya)
Desainer Interior Ferdian Khalif Rahmadani menyebut bahwa area depan rumah tetap harus terlihat rapi saat Lebaran dan pasca-Lebaran. Termasuk taman menjadi salah satu target utama pemilik rumah dalam penataan rumah saat Hari Raya Idul Fitri yang baru lalu. (Baca: Milenial Membunuh Perpustakaan)
"Taman menjadi area yang pertama dilihat orang di depan ataupun hanya lewat," ungkapnya.
Ruang tamu juga menjadi hal vital ddan untuk kondisi seperti sekarang lebih baik tidak menggunakan kursi atau sofa. Ruangan bisa lebih luas dengan hanya menggunakan karpet dengan bantal duduk.
"Jika ada tamu yang datang pun duduknya dapat jaga jarak. Pilih karpet biasa yang mudah dibersihkan. Warna karpet bisa dipilih yang hangat seperti warna pastel, oranye muda, kuning, merah bata, atau krem," jelas Ferdian.
Pajangan juga diperlukan untuk estetika, namun jangan terlalu penuh karena biasanya meja sudah penuh dengan toples makanan. Toples juga sesungguhnya dapat disulap menjadi pemanis. Namun, tetap pilih toples dengan ukuran yang tidak terlalu besar.
Meja makan juga dapat dijauhkan dari kursi, atau hanya sebagai tempat untuk mengambil makanan. Bahkan, saat makanan dihidangkan, penghuni rumah dapat duduk santai di atas karpet.
Selain ruang tamu, ruang keluarga juga dapat dibuat lebih luas. Kursi misalnya, dapat digeser terlebih dahulu untuk menciptakan suasana lebih dekat. (Baca juga: Erick Ungkap Biaya Pengobatan Pasien Covid-19 Capai Ratusan Juta)
Namun Ferdian mengingatkan, jika keponakan atau sepupu yang masih kecil juga datang, jangan lupa untuk menyingkirkan barang pecah belah. "Jika ada ruang kosong lebih baik buat spot khusus untuk main anak, sehingga orang tua lebih mudah mengawasi si kecil," tambahnya.
Kamar mandi juga tidak boleh terlewat untuk diperhatikan. Bersihkan seluruh sudut kamar mandi, kaca dan beri pewangi kamar mandi. Ganti terlebih dahulu keset, bahkan juga sabun, terlebih sekarang penting akan sering mencuci tangan. Malah di area depan juga dapat disiapkan tempat untuk cuci tangan jika ada tamu yang datang. (Ananda Nararya)
(ysw)