Joss! Ekspor Indonesia di November Naik 3,69 Persen Jadi USD22,84 Miliar

Rabu, 15 Desember 2021 - 12:01 WIB
loading...
Joss! Ekspor Indonesia di November Naik 3,69 Persen Jadi USD22,84 Miliar
Ekspor Indonesia terus mengalami kenaikan. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Kepala Badan Pusat Statistik ( BPS ) Margo Yuwono mengatakan, nilai ekspor Indonesia per November 2021 mencapai USD22,84 miliar atau naik 3,69% dibandingkan ekspor Oktober 2021 (mtm). Jika dibandingkan dengan November 2020(yoy), nilai ekspor Indonesia naik sebesar 49,7%.



Ekspor migas November 2021 tercatat mencapai USD1,33 miliar. Angka ini naik dibandingkan Oktober 2021 sebesar 29,95%. Secara yoy, ekspor migas meningkat sebesar 74,80%.

"Sementara itu, ekspor non-migas November 2021 mencapai USD 21,51 miliar naik 2,40% dibandingkan Oktober 2021 dan naik 48,38% dibandingkan ekspor nonmigas pada November 2020," ungkap Margo dalam rilis BPS secara virtual pada Rabu (15/12/2021).

Margo mengatakan, angka ekspor secara total maupun khusus non-migas, secara bulanan selalu berada di atas tahun 2019 dan 2020. Harapannya, kinerja ekspor dari bulan ke bulan mengalami peningkatan.



"Ini tentu saja akan berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi dan upaya-upaya Indonesia melakukan upaya pemulihan ekonomi nasional," tukas Margo.
(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1611 seconds (0.1#10.140)