Gaji Caddy Golf Bisa Tembus Double Digit, Apalagi Tipnya

Jum'at, 24 Desember 2021 - 16:09 WIB
loading...
Gaji Caddy Golf Bisa Tembus Double Digit, Apalagi Tipnya
Gaji caddy golf terbilang besar, bisa mencapai Rp10 juta. Foto/gogolf.co.id
A A A
JAKARTA - Gaji caddy golf disinyalir memiliki jumlah yang tak sedikit. Apalagi ditambah tip yang diberikan oleh para tamu yang datang, yang terkadang lebih besar dibanding gaji , membuat penghasilan caddy golf berlipat-lipat.



Caddy golf biasa disebut dengan gadis golf (jika wanita) atau pramugolf (pria) merupakan orang yang bertugas membantu para pemain golf di lapangan. Biasanya tugas caddy golf membantu memyiapkan alat bermain golf, seperti stik golf, mengambil bola, serta mengukur lapangan.

Menurut artsandculture.google.com, pramugolf dituntut untuk menguasai seluruh peraturan, seluk beluk, serta strategi yang tepat dalam permainan golf. Selain itu seorang caddy harus memiliki pengetahuan mengenai jarak setiap lubang, serta paham memilih tongkat golf yang benar. Tak sedikit pemain golf, baik amatir ataupun profesional, pernah menggeluti dunia caddy.

Dikutip dari situs pencari kerja id.Indeed.com, Damai Indah Golf, perusahaan yang bergerak pada bidang rekreasi dan hiburan golf, sedang membuka lowongan pekerjaan untuk bagian pramugolf atau caddy golf. Lowongan pekerjaan tersebut diperuntukkan bagi calon pelamar yang bermukim di wilayah Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, & Tangerang.

Nah, dalam lowongan itu, gaji yang ditawarkan untuk calon caddy golf, ditetapkan sebesar Rp5 hinga Rp6 juta per bulan. Sementara, dikutip dari situs linkedin.com, PT Mulia Colliman International (Gunung Geulis Country Club) juga membuka lowongan kerja serupa dengan tawaran gaji yang lebih besar. Gunung Geulis Country Club menawarkan gaji antara Rp5 juta hingga Rp10 juta per bulan.

Gaji bukan satu-satunya sumber penghasilan caddy golf. Mereka sering menerima uang tip dari para pemain golf yang ditemaninya.

Kanal tiktok @Youlie, yang merupakan seorang caddy golf di Jakarta, memperlihatkan besarnya uang tips yang diterimanya sebagai caddy golf. Terkadang, dia juga menerima barang-barang dari luar negeri.

Besarnya tip yang diterima itu viral dan menjadi perbincangan hangat. Video itu sendiri sudah ditonton sebanyak 800 ribu kali.



Tertarik menjadi caddy golf? Pahami dulu soal macam dan fungsi tongkat golf. Plus, harus tahu jarak antara lubang-lubang.


MG07-Fransiska XE
(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1875 seconds (0.1#10.140)