Taspen Terus Berkontribusi ke Masyarakat lewat Beragam Program TJSL

Kamis, 13 Januari 2022 - 19:16 WIB
loading...
Taspen Terus Berkontribusi...
Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang jaminan sosial, PT Taspen (persero) berkomitmen untuk terus berkontribusi kepada masyarakat melalui beragam Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang jaminan sosial , PT Taspen (persero) berkomitmen untuk terus berkontribusi kepada masyarakat melalui beragam Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) .

Kali ini dalam rangkaian HUT Taspen digelar Program Taspen Smile berupa pemberian bantuan senilai Rp100 juta untuk Operasi Bibir Sumbing Gratis bagi keluarga kurang mampu. Bekerjasama dengan Yayasan Beri Perubahan Indonesia, kegiatan ini dilaksanakan di RSU Permata Medical Center, Indramayu, Senin (10/1).



Direktur Utama Taspen , A.N.S Kosasih mengatakan, Taspen selalu mengusung semangat TASPEN untuk Indonesia dalam setiap kegiatan TJSL. Pemberian bantuan Operasi Bibir Sumbing gratis melalui Program Taspen Smile ini merupakan salah satu wujud aktif perseroan dalam memberikan dukungan dan kepedulian kepada seluruh lapisan masyarakat dari berbagai latar belakang.

“Kami berharap bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin bagi para keluarga yang membutuhkan. Ke depan, kami akan melaksanakan kegiatan serupa dengan skala yang lebih besar,” terang Kosasih.

Melalui Program Taspen Smile ini, Taspen menyadari kompleksnya perawatan celah bibir dan langit-langit, terutama bagi keluarga dengan penghasilan menengah ke bawah. Untuk itu, kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk membantu masyarakat dengan celah bibir dan langit-langit agar bisa mengakses perawatan dengan optimal.

Taspen telah mengimplementasikan dan menjalankan program-program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan secara berkelanjutan guna mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Pemerintah serta memberikan dampak positif bagi masyarakat Indonesia.

“Taspen akan tetap berkomitmen menjalankan beragam program TJSL yang sejalan dengan core bisnis perusahaan dan memberikan dampak yang signifikan bagi seluruh masyarakat Indonesia," kata Kosasih.



Selama masa pandemi, PT Taspen tetap mengedepankan kenyamanan dan keselamatan peserta dengan menerapkan layanan digital berupa Taspen Pesona (Tanggap Andal Selamatkan Pensiunan dengan Pelayanan Bebas Corona), yakni layanan berbasis daring yang meliputi TOOS (Taspen One-hour Online Service), layanan E-Klim, Tcare, dan Otentikasi Digital.

Peserta pensiunan dapat mengakses layanan Taspen melalui e-klim.taspen.co.id dan tcare.taspen.co.id untuk mengunduh formulir klaim atau mengajukan pertanyaan dan keluhan.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1563 seconds (0.1#10.140)