Erick Thohir Pastikan Ajang MotoGP Indonesia Berjalan Selama 10 Tahun

Rabu, 09 Februari 2022 - 20:10 WIB
loading...
Erick Thohir Pastikan...
Menteri BUMN Erick Thohir memastikan, pelaksanaan event MotoGP di Mandalika Nusa Tenggara Barat (NTB) berjalan kontinu bukan sekali-sekali. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir memastikan, pelaksanaan event MotoGP di Mandalika Nusa Tenggara Barat (NTB) berjalan kontinu atau setidaknya selama 10 tahun ke depan. Menurutnya event MotoGP Indonesia akan menjadi momentum tepat bagi pemerintah mempromosikan sektor pariwisata Tanah Air kepada global.

"Kenapa event MotoGP ditangani secara serius? Karena ini event yang berlangsung tidak sekali-sekali di Indonesia, berbeda dengan kejuaraan dunia tadi ataupun ASIAN Games, tetapi event ini Insya Allah berjalan selama 10 tahun di Indonesia. Artinya ada kontinuitas dalam memposisikan Indonesia di dunia sebagai negara besar," ujar Erick Thohir dalam konferensi pers secara daring, Rabu (9/2/2022).



Erick Thohir juga membeberkan alasan Dorna Sports menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah pelaksanaan MotoGP di Pertamina Mandalika International Street Circuit. Menurutnya, tingkat produksi motor di Indonesia dan dukungan generasi muda kepada MotoGP menjadi pertimbangan Dorna memberikan kepercayaan kepada pemerintah untuk menyelenggarakan ajang tersebut.

"Dan kalau kita bicara juga bagaimana pendukung daripada MotoGP generasi muda Indonesia merupakan salah satu yang tertinggi di dunia, juga dalam daripada para pembalapnya. Saya berterima kasih dengan keseriusan yang dilakukan tadi dari pihak pemerintah daerah, pemerintah pusat dan juga tentu dari ITDC Pak Bari," ungkap dia.

PT Pertamina (Persero) dan PT Pengembangan Pariwisata Indonesia Persero atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) menjadi dua perusahaan pelat merah yang mendukung pelaksanaan MotoGP. Melalui kerja sama, keduanya mengembangkan Mandalika International Street Circuit yang menjadi lokasi pelaksanaan event tersebut.

"Dan tentu apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pertamina yang memang sekarang kita terus dorong menjadi perusahaan global. kita punya target Pertamina ini mempunyai evaluasi yang sangat besar USD100 miliar. ini Mungkin perasaan pertama yang memposisikan Indonesia sebagai global company," kata dia.



Untuk diketahui, persiapan pramusim MotoGP memasuki tes kedua di Sirkuit Mandalika, Lombok, dilakukan pekan ini. Uji coba ini menjadi tes sebenarnya bagi para rider ajang balap motor terbesar di dunia.

Jadwal tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika, sudah dirilis. Sebelumnya, para pembalap telah melakoni tes pramusim pertama di Sirkuit Sepang, Malaysia. Diawali dengan tes Shakedown pada 31 Januari dan 1 Februari, kemudian dilanjut tes pramusim pada Sabtu-Minggu (5-6 Februari 2022).

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pejabat Pemerintah Jadi...
Pejabat Pemerintah Jadi Komisaris Bank BUMN, Erick Thohir Kasih Penjelasan Begini
Ifan Seventeen Ditunjuk...
Ifan Seventeen Ditunjuk jadi Dirut BUMN PT PFN, Ini Profil dan Pendidikannya
Ada 1.800 Ton Emas Tersimpan...
Ada 1.800 Ton Emas Tersimpan di Masyarakat! di Bawah Bantal, Toilet, hingga Dalam Batu Bata
Ini Kuasa Erick Thohir...
Ini Kuasa Erick Thohir usai BUMN Ditarik ke Danantara
Menakar Efek Bank Emas...
Menakar Efek Bank Emas ke Ekonomi RI, Berkontribusi Rp245 T dan Buka 800 Ribu Lapangan Kerja
Erick Thohir Pastikan...
Erick Thohir Pastikan Tak Ada Pengurangan Pegawai BUMN, Meski Anggaran Dipangkas
Efisiensi Anggaran,...
Efisiensi Anggaran, Erick Thohir Minta Rp215 Miliar ke Sri Mulyani
Tingkatkan Kepuasan...
Tingkatkan Kepuasan Peserta, Taspen Perkuat Layanan Digital dan Fasilitas Kantor Cabang
TNI Aktif Ditunjuk Jadi...
TNI Aktif Ditunjuk Jadi Dirut Bulog, Erick Thohir Sebut Penyegaran
Rekomendasi
Lagi Asyik Makan di...
Lagi Asyik Makan di Restoran Seoul, Dubes Israel Ketakutan Diteriaki Genosida oleh Aktivis
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi Bersama Program Director Radio RDI
KTM Hentikan Impor Motor...
KTM Hentikan Impor Motor China CFMOTO ke Eropa
Berita Terkini
Dorong Ekonomi Kerakyatan,...
Dorong Ekonomi Kerakyatan, BRI Salurkan KUR Rp42,23 Triliun hingga Maret 2025
53 menit yang lalu
Perkuat Ketahanan Pangan...
Perkuat Ketahanan Pangan Nasional, Perum BULOG Siap Dukung Koperasi Merah Putih
1 jam yang lalu
Bitcoin Lampaui Google...
Bitcoin Lampaui Google dan Amazon, Masuk 5 Besar Aset Global
2 jam yang lalu
IHSG Akhir Pekan Dibuka...
IHSG Akhir Pekan Dibuka Hijau ke 6.660, Unilever Pimpin Top Gainers
2 jam yang lalu
Negosiasi Gagal, Trump...
Negosiasi Gagal, Trump Siap Berlakukan Tarif Baru Dua Pekan ke Depan
2 jam yang lalu
Tarif Tol Semarang A,B,C...
Tarif Tol Semarang A,B,C Naik Mulai 26 April, Segini Besarannya
3 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved