KB Kookmin Bank Telah Realisasikan Komitmen

Senin, 15 Juni 2020 - 21:09 WIB
loading...
KB Kookmin Bank Telah...
Bank Bukopin
A A A
JAKARTA - KB Kookmin Bank telah merealisasikan komitmenya untuk mendukung bisnis Bank Bukopin. Komitmen ini ditandai dengan mengakusisi 51% saham Bank Bukopin.

Seperti telah diberitakan sebelumnya melalui laman resmi Otoritas Jasa Keuangan pada 11 Juni 2020, bahwa OJK telah menerima pernyataan KB Kookmin Bank yang pada saat itu memiliki kepemilikan 22% saham Bank Bukopin, untuk menjadi Pemegang Saham Pengendali Bank Bukopin dengan mengakusisi 51% saham. Senada dengan release yang diterbitkan Bank Bukopin pada 11 Juni 2020, diinformasikan bahwa pada tanggal 11 Juni 2020, KB Kookmin bank telah menyetorkan dana segar ke Bank Bukopin.

Direktur Operasi dan TI Bank Bukopin, Adhi Brahmantya menyatakan bahwa, proses yang telah dilakukan dengan KB untuk menjadi pemegang saham pengendali baru, masih terus berjalan baik di regulator Indonesia maupun Korea Selatan. Untuk membuktikan komitmen KB sebagai salah satu pemegang saham utama Bank Bukopin, KB telah menyuntikkan dana untuk mendukung likuiditas bank.

Berdasarkan hal tersebut, dapat dinyatakan, bahwa berita yang bereda hari ini yang menyatakan bahwa “Kookmin Bank Gagal Mengatasi Masalah Likuiditas Bukopin” adalah tidak benar. Sesuai Release yang disampaikan OJK dengan nomor SP-44/DHMS/OJK/VI/2020 perihal Klarifikasi OJK terkait berita Proses Kookmin Bank Menjadi Pemegang Saham Pengendali Mayoritas Bank Bukopin, menyatakan bahwa berita itu tidak benar karena berasal dari sumber secara tidak sah.

Surat dimaksud tertanggal 10 Juni 2020 tersebut, merupakan surat yang sangat rahasia dan hanya ditujukan kepada pihak-pihak berwenang serta tidak diperuntukkan untuk media dan publik. Dengan telah disetorkannya dana oleh KB Kookmin Bank, menandakan tingkat kepercayaan positif investor terhadap perekonomian Indonesia.

Dalam release-nya OJK juga menyampaikan bahwa masyarakat diharapkan tidak terpengaruh terhadap berita yang termuat di surat tanggal 10 Juni 2020 tersebut karena sudah tidak sesuai dengan kondisi terakhir.

Sebelumnya dijelasakan bahawa akusisi KB Kookmin Bank terhadap Bank Bukopin adalah pertanda positif ditengah lesunya sentimen pasar terhadap ekspansi bisnis dan perekonomian. “Tentu hal ini adalah bukti, bahwa akusisi KB Kookmin Bank (terhadap Bukopin) adalah langkah nyata dari optimisme terhadap Bank Bukopin. Sebagai bank penyalur kredit retail (UMKM dan Konsumer) dengan potensi pertumbuhan yang berkelanjutan ke depannya,” terang Adhi.
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
KB Bank Bagikan THR...
KB Bank Bagikan THR Jutaan Rupiah lewat Kompetisi A Day in My Life with KBstar
Kabar Gembira! Nasabah...
Kabar Gembira! Nasabah Bank KB Bukopin Bisa Nikmati Belanja Hemat Diskon hingga Rp3 Juta
Gratis! Kini Nasabah...
Gratis! Kini Nasabah KB Bukopin Bisa Transaksi di ATM Bank Mana Pun Kapan Pun
Cegah Serangan Siber,...
Cegah Serangan Siber, Begini Strategi KB Bukopin
Terbesar di Awal 2023,...
Terbesar di Awal 2023, Bank KB Bukopin Bakal Rights Issue Rp12 Triliun
KB Bukopin Genjot Terus...
KB Bukopin Genjot Terus Pendapatan dan Selesaikan Kredit Bermasalah di 2023
Gelar Paparan Publik,...
Gelar Paparan Publik, Era Baru KB Bukopin Dimulai!
Semarak Program Star...
Semarak Program Star Community KB Bukopin Lewat Customer Gathering
KB Financial Group Sinergikan...
KB Financial Group Sinergikan KB Bukopin dengan Jaringan Afiliasi Global
Rekomendasi
Doa agar Haid Cepat...
Doa agar Haid Cepat Berhenti, Arab, Latin dan Terjemahan
Banjir Terjang 4 Kecamatan...
Banjir Terjang 4 Kecamatan di Cianjur, Wakil Ketua DPRD Jabar: Evaluasi Izin Bangunan
Jazuli Ingatkan Kader...
Jazuli Ingatkan Kader PKS Jangan Ada yang Merasa Masih Oposisi
Berita Terkini
Bukan Cuma BUMN, Aset...
Bukan Cuma BUMN, Aset Negara Seperti GBK Akan Diambil Alih Danantara
1 jam yang lalu
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
9 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
10 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
12 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
12 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
12 jam yang lalu
Infografis
Bos Bank BCA: 6 Bulan...
Bos Bank BCA: 6 Bulan Terakhir Banyak Nasabah Makan Tabungan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved