Dorong Kompetensi di Era Disrupsi, HIPMI Siap Gelar Digital Fest

Selasa, 29 Maret 2022 - 14:56 WIB
loading...
Dorong Kompetensi di Era Disrupsi, HIPMI Siap Gelar Digital Fest
Ketua HIPMI Digital Academy Anthony Leong. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Dalam rangka mengembangkan talenta-talenta muda dari berbagai kalangan, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) melalui Digital Academy akan menggelar Digital Fest 2022 pada 30-31 Maret mendatang.

Melalui acara tersebut, diharapkan talenta-talenta muda dari kalangan pengusaha, usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), akademisi, hingga profesional ke depan mampu menjadi pemimpin di berbagai bidang, dengan kompetensi dan pemahaman disrupsi teknologi yang sedang berkembang pesat saat ini. Dengan demikian, mereka diharapkan tak hanya mampu bertahan dan beradaptasi, namun juga berkembang di era disrupsi.



Ketua HIPMI Digital Academy Anthony Leong mengatakan, dalam rangka mendukung pelaku UMKM atau startup yang ada sekarang ini, BPP HIPMI Akan melakukan kegiatan HIPMI Digital Fest untuk pembinaan, peningkatan kompetensi.

Dengan begitu, para pelaku UMKM diharapkan dapat naik kelas dengan memenuhi beberapa kriteria di antaranya peningkatan kapasitas produksi, memperoleh sertifikat dan izin usaha, peningkatan omzet, dan pemasaran produk hingga ke luar daerah atau negara.

"Untuk mendorong kompetensi dan pemahaman disrupsi teknologi yang sedang berkembang pesat saat ini, HIPMI sebagai lokomotif pembangunan ekonomi yang berkeadilan akan mengadakan Digital Fest 2022 pada 30-31 Maret mendatang. Acara ini akan mengusung tema Digital Industry From Survival to Revival. Kita dorong industri digital menjadi champion di Indonesia," ujar Anthony melalui keterangan tertulisnya, Selasa (29/3/2022).

Anthony menjelaskan, kegiatan ini terdapat tiga sesi kelas yaitu Digital Economy and Leadership Class, Digital Innovation Class, dan Digital Communication Class. Acara ini juga merupakan bagian dari komitmen HIPMI terutama aspek sosial melalui kegiatan pemberdayaan UMKM.

"Kegiatan ini juga mendukung pertumbuhan dan pemulihan ekonomi nasional. HIPMI memiliki peran penting untuk turut aktif memberikan bimbingan dan bantuan kepada pengusaha kecil, koperasi dan masyarakat," ucapnya.

Menurutnya, ekonomi digital saat ini memiliki posisi penting dalam meningkatkan perekonomian di Indonesia. Dalam perluasan literasi digital pun pertumbuhan UMKM di Indonesia memiliki posisi penting.

"Perluasan literasi digital menjadi sangat penting untuk akselerasi pertumbuhan. Dengan adanya platform, akan memudahkan para pelaku UMKM melakukan pendekatan kepada pembeli. Hal tersebut tentu saja diyakini menjadi strategi pemasaran terbaru, sehingga potensi transaksi ekonomi digital di Indonesia diproyeksikan akan menjadi yang terbesar se Asia Tenggara," ungkapnya.

HIPMI Digital Fest rencananya akan dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhur Binsar Pandjaitan, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, Founder & Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo.

Kemudian, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo, Ketua DPR RI Puan Maharani, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, Ketua Umum BPP HIPMI Mardani H Maming, Sekretaris Jenderal BPP HIPMI Bagas Adhadirgha.



Hadir pula Anggota Komisi I DPR RI Dede Indra Sudiro, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak, Wakil Menteri Hukum dan HAM Edward Omar Sharif Hiarej, Executive Vice President BCA Freddy Iman, CEO & Founder R66 Media Helmy Yahya, Direktur BCA Haryanto Tiara Budiman, Rektor Universitas Indonesia Ari Kuncoro, Direktur Utama PT Krakatau Steel (Persero) Silmy Karim, BOD Alodokter Reisa Broto Asmoro, Head of Investment Mandiri Capital Indonesia Rabbi Amrita Givatama, Pakar Marketing Indonesia Hermawan Kartajaya, Founder Marketist Albert Leonardo, dan Instagram Expert Niko Julios.

HIPMI Digital Fest didukung oleh Bank Central Asia (BCA), Bank Mandiri, BNI, Texcal Mahato, Enam Sembilan Group, Krakatau Steel, Raja IT, Krakatau Niaga Indonesia, Cityvision, Mas Jahe, Warna Warni Advertising, Menara Digital, Onyx Tailors.
(fai)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.0569 seconds (0.1#10.140)