Dukung Ramadan Bless Festival Bazaar Sarinah, BRI Hadirkan Beragam Promo Menarik

Minggu, 24 April 2022 - 20:58 WIB
loading...
Dukung Ramadan Bless...
Ramadan Bless Festival Bazaar Sarinah, BRI hadirkan beragam promo menarik Ramadan Fashion dan Kuliner bulan Puasa serta menampilkan 40 UMKM terpilih.
A A A
JAKARTA - Dalam rangka memeriahkan euphoria Ramadan 2022, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI berkolaborasi dengan PT Sarinah (Persero) Tbk menyelenggarakan Ramadan Bless Festival Bazaar. Acara tersebut merupakan dukungan perseroan untuk mendukung produk buatan lokal Indonesia. Berlokasi di Sarinah Mall, tema yang diangkat adalah Ramadan Fashion dan Kuliner bulan Puasa serta menampilkan 40 UMKM terpilih.

Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengungkapkan, perseroan sangat bangga bisa turut berpartisipasi pada Kegiatan Ramadan Bless Festival dalam mendukung produk buatan Indonesia. “Ini merupakan dukungan BRI terhadap campaign Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI), suatu gerakan nasional untuk mendukung produksi dalam negeri,” ungkapnya.

Adapun kegiatan Ramadan Bless Festival Bazaar tersebut berlangsung selama satu bulan, mulai 15 April sampai 15 Mei 2022 di Lantai 1 Sarinah Mall. Menariknya, BRI juga memberikan promo spesial bagi para pengguna Kartu Debit BRI, Kredit BRI, dan BRImo yang berbelanja di Bazaar. Pembeli akan mendapatkan voucer belanja Sarinah Rp50.000.

Tak hanya itu, bagi para pelanggan yang mengunduh Sarinah App dan melakukan register Sarinah Club, akan langsung mendapatkan 25.000 poin yang dapat dibelanjakan di Bazaar secara langsung.

Sebagai informasi, selama ramadan ini, BRI telah berkolaborasi dengan Sarinah untuk mendukung produk lokal melalui beberapa kegiatan, seperti Trunk Show di Premium Designer Sarinah dan kegiatan charity melalui Yayasan Merdi Sihombing. Donasi berupa santunan dana diberikan kepada masyarakat, khususnya di beberapa pulau terluar yang sangat membutuhkan fasilitas sanitasi dan air bersih.

BRI juga mendukung acara Jakarta Content Week Sarinah dalam rangka membangkitkan gairah masyarakat di industri kreatif. Tujuannya agar Indonesia mampu menjadi local heroes yang sukses, baik secara nasional maupun internasional. Dengan demikian, upaya tersebut dapat memberikan nilai tambah kepada para pengrajin dan UMKM lokal.

Handayani pun berharap, melalui kegiatan Ramadan Bless Festival Bazaar, masyarakat dapat lebih bersemangat untuk menggunakan produk buatan lokal sehingga ikut memajukan industri kreatif Indonesia. “BRI berkomitmen akan terus mendukung dan mempromosikan produk buatan dalam negeri agar semakin dikenal di mancanegara. Ini juga selaras dengan nilai yang terus dibawa perseroan yakni Memberi Makna Untuk Indonesia,” ungkapnya. CM
(srf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gelar RUPST, BRI Bagikan...
Gelar RUPST, BRI Bagikan Dividen Rp51,73 Triliun dan Bersiap Lakukan Buyback Rp3 Triliun
UMKM Binaan BRI Tembus...
UMKM Binaan BRI Tembus Pasar Global, Ikuti Pameran Natural Product Expo West 2025 di Los Angeles
Profil Hery Gunardi,...
Profil Hery Gunardi, Direktur Utama BRI yang Baru
Gelar RUPST, BRI Bagi...
Gelar RUPST, BRI Bagi Dividen Rp51,73 Triliun hingga Ganti Susunan Pengurus
Hery Gunardi Didapuk...
Hery Gunardi Didapuk Jadi Dirut BRI Gantikan Sunarso
RUPST BRI Digelar Hari...
RUPST BRI Digelar Hari Ini: Bagi Dividen dan Perombakan Direksi Jadi Agenda Utama
Bayar Tol Pakai BRIZZI...
Bayar Tol Pakai BRIZZI Bikin Perjalanan Mudik Lebih Nyaman
Februari 2025, Bank...
Februari 2025, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp9,01 Triliun ke 77.500 UMKM
Kemendag: Ekonomi Kreatif...
Kemendag: Ekonomi Kreatif Punya Potensi Besar untuk Ekspor
Rekomendasi
Mudik Gratis Bareng...
Mudik Gratis Bareng InJourney Airports Berangkatkan 2.025 Pemudik dengan 4 Moda Transportasi
Pemudik Motor Terjebak...
Pemudik Motor Terjebak Kepadatan di Persimpangan Arteri Pantura Cirebon
Asyik! Pos Pelayanan...
Asyik! Pos Pelayanan Weru Cirebon Sediakan Pijat Gratis bagi Pemudik
Berita Terkini
BNI Gelar RUPS Hari...
BNI Gelar RUPS Hari Ini: Putrama Calon Kuat Direktur Utama Gantikan Royke Tumilaar
25 menit yang lalu
Konten MSIN Terdepan:...
Konten MSIN Terdepan: Dominasi TV FTA, TV Berbayar, dan Streaming OTT
44 menit yang lalu
Harga Emas Antam Terus...
Harga Emas Antam Terus Menjulang, Hari Ini Naik Rp10.000 per Gram
2 jam yang lalu
DJP Hapus Sanksi Terlambat...
DJP Hapus Sanksi Terlambat Bayar Pajak dan Lapor SPT Tahunan
2 jam yang lalu
Warga Kanada Boikot...
Warga Kanada Boikot Liburan ke AS, Ekonomi Amerika Bisa Tekor Rp33 Triliun
4 jam yang lalu
Pertamina Patra Niaga...
Pertamina Patra Niaga Gelar Santunan untuk Anak-anak Yatim
11 jam yang lalu
Infografis
Kota dengan Durasi Puasa...
Kota dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tersingkat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved