Mirip Covid-19, Daya Tahan Hewan Terhadap Virus PMK hanya 14 Hari

Rabu, 11 Mei 2022 - 18:00 WIB
loading...
Mirip Covid-19, Daya...
Penyakit mulut dan kuku yang menyerang hewan ternak mirip dengan Covid-19. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menyebut, pemberian obat sementara setidaknya bisa memberikan imunitas pada hewan dari virus penyakit mulut dan kuku ( PMK ) selama 14 hari. Lamanya hari ini membuat PMK mirip-mirip dengan wabah Covid-19.



"Imunitas dari virus ini seperti Covid, 14 hari," ujar Mentan dalam konferensi persnya, Rabu (11/5/2022).

Menurutnya jangka waktu tersebut diharapkan cukup dalam proses pembuatan vaksin untuk hewan yang saat ini tengah disiapkan oleh pemerintah, baik produksi maupun distribusinya. Jangka waktu 14 hari juga diharapkan lockdown terhadap darah bisa maksimal dan pengobatan melalui obat-obatan yang tersedia masih bisa memberikan daya tahan sambil menunggu vaksin jadi.



"Kita usahakan 2 kali 14 hari, dan kita berharap sebelum 20 hari kita sudah bisa berikan vaksin yang kita buat sendiri," sambung Mentan.

Menurutnya saat ini pemerintah juga telah memberikan disinfektan pada beberapa daerah untuk membunuh virus-virus yang ada di udara maupun yang menempel pada benda-benda.

"Kami berharap tidak ada kepanikan yang berlebihan, karena kita akan tangani secara maksimal. Kepanikan itu tidak perlu terjadi karena seperti yang disampaikan, PMK ini tidak menular pada manusia," kata Mentan.



"Daging hewan masih aman dikonsumsi oleh manusia, yang tidak boleh hanya pada bagian tertentu yang langsung terkena PMK," pungkasnya.
(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, Mentan Tancap Gas Sidak 4 Gudang Bulog di Sulsel
Panen Perdana, Rembuk...
Panen Perdana, Rembuk Pemuda Komitmen Wujudkan Swasembada Pangan
Tingkatkan Ekspor Produk...
Tingkatkan Ekspor Produk Pertanian, Kementan Lepas Ekspor Gula Semut dari Kulon Progo
Susu Mbok Darmi Perkuat...
Susu Mbok Darmi Perkuat Kemitraan dengan Peternak Susu Lokal
Kawal Harga Gabah Petani...
Kawal Harga Gabah Petani Rp6.500 per Kg, Kementan Gandeng TNI
Mentan Amran: Pengusaha...
Mentan Amran: Pengusaha Jual Harga Pangan di Atas HET Bakal Disegel
BPS: Periode Januari-Maret...
BPS: Periode Januari-Maret 2025, Produksi Beras Melonjak 52,32%
Harga Singkong Ditetapkan...
Harga Singkong Ditetapkan Rp1.350/Kg untuk Industri Tepung
PLN EPI-Kementan Inisiasi...
PLN EPI-Kementan Inisiasi Program Sistem Pertanian Terpadu Tanaman Energi di Brebes
Rekomendasi
Perjalanan Fasmawi Saban...
Perjalanan Fasmawi Saban dari Layar Kecil Menuju Dunia Digital
Mesir Ajukan Usulan...
Mesir Ajukan Usulan Gencatan Senjata dan Pertukaran Tahanan Baru
Cirebon Diguyur Hujan...
Cirebon Diguyur Hujan Deras, Arus Balik di Pantura dan Tol Palikanci Merayap
Berita Terkini
PLN IP Kerahkan Ribuan...
PLN IP Kerahkan Ribuan Petugas Penuhi Kebutuhan Listrik Lebaran
1 jam yang lalu
Trump Kenakan Tarif...
Trump Kenakan Tarif Impor 32% ke Indonesia, Ini yang Dilakukan BI
1 jam yang lalu
China Balas Tarif Impor...
China Balas Tarif Impor 34% Semua Barang dari AS, Trump: Mereka Panik!
2 jam yang lalu
Indonesia Jadi Korban...
Indonesia Jadi Korban Perang Dagang Trump, Kenyataan Pahit Ancam Ekonomi RI
3 jam yang lalu
Inspiratif! Desa BRILiaN...
Inspiratif! Desa BRILiaN di Klaten Bagi-bagi THR dan Sediakan Jaminan Sosial untuk Warganya
3 jam yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas Rekrutmen, KAI Services Gandeng 12 Lembaga Pendidikan
5 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Kasus Covid-19...
Penyebab Kasus Covid-19 di Indonesia Naik, Salah Satunya Mutasi Virus
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved