Ekspor Indonesia Capai USD27,3 Miliar di April 2022, Batu Bara Ikut Nanjak

Selasa, 17 Mei 2022 - 12:42 WIB
loading...
Ekspor Indonesia Capai...
BPS mencatat nilai ekspor Indonesia pada April 2022 mencapai USD27,32 miliar atau naik 3,11% dibanding Maret 2022. Nilai ekspor batu bara juga meningkat meski volumenya menurun. Foto/Dok Antara
A A A
JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai ekspor Indonesia pada bulan April 2022 mencapai USD27,32 miliar atau naik 3,11% dibanding Maret 2022 (month-to-month/mtm). Kenaikan juga terjadi secara tahunan (year-on-year/yoy), yaitu naik 47,76% jika dibandingkan dengan April 2021.

Kepala BPS Margo Yuwono mengatakan, untuk ekspor nonmigas pada April 2022 nilainya mencapai USD25,89 miliar atau naik 3,17% dibanding Maret 2022 (mtm) dan naik 47,70% dibanding ekspor nonmigas April 2021 (yoy).

“Beberapa komoditas nonmigas yang meningkat tajam ekspornya di antaranya bahan bakar minarel naik 13,88%, diikuti bijih logam kerak dan abu yang meningkat 41,61% (mtm),” ujarnya dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa (17/5/2022).



Dia melanjutkan, untuk ekspor migas pada April 2022 naik 2,01% dibanding Maret 2022 (mtm). “Peningkatan ekspor migas karena kenaikan hasil ekspor minyak yang pada April 2022 meningkat 32,64% dibanding Maret 2022,” urainya.

Margo menambahkan, ekspor komoditas pertambangan dan lainnya juga meningkat 18,58%, termasuk di dalamnya adalah kenaikan ekspor komoditas batu bara dari sisi nilainya.

“Untuk batu bara ini nilai ekspornya meningkat tapi volumenya turun 9,46%. Jadi, kenaikan ekspor batu bara lebih dikarenakan kenaikan harga karena kalau dari sisi volumenya turun di April 2022 ini,” jelas Margo.



Sementara itu, secara kumulatif nilai ekspor Indonesia Januari–April 2022 mencapai USD93,47 miliar atau naik 38,68% dibanding periode yang sama tahun 2021. Sementara ekspor nonmigas mencapai USD88,73 miliar atau naik 39,12%.
(ind)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pertamina EP Serahkan...
Pertamina EP Serahkan Pengelolaan Wilayah Migas ke Mitra KSO
Jaga Ketahanan Energi,...
Jaga Ketahanan Energi, PHE Produksi Minyak 553.670 Bph per Januari
5.000 Ton Baja Lapis...
5.000 Ton Baja Lapis Asal RI Dikirim Langsung ke AS
Deflasi RI 0,48 Persen...
Deflasi RI 0,48 Persen di Februari 2025, BPS Ungkap Penyumbang Terbesarnya
Gunakan HBA, ESDM Pastikan...
Gunakan HBA, ESDM Pastikan Harga Batu Bara Ekspor Lebih Stabil
Hadapi Perang Dagang,...
Hadapi Perang Dagang, Prabowo Minta Perluas Pasar Ekspor Selain AS
Ekspor Mebel dan Kerajinan...
Ekspor Mebel dan Kerajinan Ditargetkan Capai Rp98 Triliun di 2030
57 Bulan Beruntun, Neraca...
57 Bulan Beruntun, Neraca Dagang RI Surplus USD3,45 Miliar per Januari 2025
BNI Xpora Dampingi UKM...
BNI Xpora Dampingi UKM Keripik Pisang Tembus Pasar Internasional
Rekomendasi
Ekoteologi dan Puasa...
Ekoteologi dan Puasa Ramadan
Kejahatan AI Merajalela,...
Kejahatan AI Merajalela, China Awasi Penggunaan Kecerdasan Buatan
Tragis! 3 Pekerja Pabrik...
Tragis! 3 Pekerja Pabrik Kulit di Sumedang Sempat Saling Menolong hingga Meninggal di dalam Kubangan Limbah
Berita Terkini
Prediksi Harga Emas...
Prediksi Harga Emas Bakal Dekati Rp2 Juta per Gram
1 jam yang lalu
Kolaborasi Pelaku Industri,...
Kolaborasi Pelaku Industri, Mitra Bisnis dan Konsumen Perkuat Ekosistem Otomotif
1 jam yang lalu
Kadin Indonesia Siap...
Kadin Indonesia Siap Bangun Sistem Digital Pendataan Pekerja Migran
3 jam yang lalu
Kereta Lebaran Jarak...
Kereta Lebaran Jarak Jauh Masih Tersedia 1,4 Juta Kursi
4 jam yang lalu
Efek Perang Dagang,...
Efek Perang Dagang, Harga Emas Ukir Sejarah Baru Tembus Level USD3.000
5 jam yang lalu
PBJT atas Jasa Parkir...
PBJT atas Jasa Parkir di Jakarta, Ini Ketentuan Baru yang Perlu Diketahui
8 jam yang lalu
Infografis
9 Negara Menolak Gencatan...
9 Negara Menolak Gencatan Senjata di Gaza, Ada Tetangga Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved