BUMN Pangan Gelontorkan 300 Ton Minyak Goreng Curah ke NTT

Selasa, 17 Mei 2022 - 23:20 WIB
loading...
BUMN Pangan Gelontorkan...
Pendistribusian minyak goreng curah di Nusa Tenggara Timur (NTT). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Holding BUMN Pangan atau ID Food melalui PT BGR Logistik Indonesia (BGRLI) memobilisasi 300 ton minyak goreng curah dan 800 ton gula kristal dari Kota Medan ke Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Pendistribusian minyak goreng dan gula ini untuk memenuhi kebutuhan UMKM dan masyarakat di kawasan tersebut.

Langkah ini juga sejalan dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Menteri BUMN Erick Thohir, yaitu agar BUMN Pangan memasok bahan pangan ke seluruh wilayah Indonesia melalui tol laut.

Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi menjelaskan, BGRLI sebagai ekosistem ID Food berperan menjalankan kegiatan pengangkutan, bongkar muat, hingga pengurusan dokumen mobilisasi gula kristal dari gudang PTPN II Medan sampai dengan Pelabuhan Belawan, Medan.



Kemudian, melakukan kegiatan bongkar muat di Pelabuhan Tenau ke gudang BGR Logistik Indonesia Cabang Kupang.

Setelah sampai di Gudang BGR Logistik Indonesia Cabang Kupang, minyak goreng dan gula tersebut akan disalurkan kepada UMKM dan masyarakat oleh PT Nusindo dan PT PPI selaku penjual dan pemilik barang.

Arief mencatat ada beberapa wilayah Indonesia Timur yang menjadi fokus pendistribusian minyak goreng dan gula pasir seperti Sorong dan Merauke.

"Selain Kupang, kita juga akan distribusikan minyak goreng ke wilayah Indonesia Timur lainnya, termasuk Sorong, dan Merauke. Jadi, kita berdayakan wilayah Indonesia Timur sehingga perekonomiannya juga berkembang,” ungkap Arief, Selasa (17/5/2022).

“Selain minyak goreng dan gula, bisa juga distribusi komoditas lain via tol laut seperti beras dan jagung," imbuhnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1958 seconds (0.1#10.140)