Begini Cara Miliarder Top Dunia Bersiap Hadapi Hari Kiamat

Selasa, 14 Juni 2022 - 17:49 WIB
loading...
Begini Cara Miliarder Top Dunia Bersiap Hadapi Hari Kiamat
Bayangan mengenai hari kiamat tentu menjadi hal yang sangat menakutkan? Hal ini juga yang menjadi alasan miliarder top dunia mulai mempersiapkan diri untuk menghadapi kiamat. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Tingkah unik para miliarder sangat beragam, salah satunya disebabkan tentang bagaimana cara mereka memandang kiamat. Bayangan mengenai hari kiamat tentu menjadi hal yang sangat menakutkan? Hal ini juga yang menjadi alasan orang- orang kaya mulai mempersiapkan diri untuk menghadapi kiamat.



Bergelimang harta membuat para miliarder ini beranggapan bisa menghindari kiamat. Beragam cara mereka lakukan, mulai dari membuat rumah anti kiamat hingga bahtera berbentuk roket.

Dilansir dari berbagai sumber, Selasa (14/6/2022) berikut berbagai cara yang dilakukan oleh para orang terkaya dunia untuk menghindari kiamat.

1. Elon Musk

Karena perubahan iklim yang kian memburuk di bumi, Elon Musk kemudian memutuskan untuk pindah ke Mars. Tidak tanggung-tanggung, ia membangun Bahtera Nuh Futuristik yang direncanakan untuk perjalanan ke Mars.

Tidak hanya itu, ia juga berniat untuk membangun kota mandiri di Mars dan membawa hewan dan makhluk Bumi ke sana. Disadur dari Daily Mail, Kamis (28/4/2022), rencana pembangunan Bahtera Nuh Futuristik ini, ternyata mendapatkan komentar miring dari sejumlah ilmuwan.

Alasannya, mewujudkan roket layaknya Bahtera Nuh dinilai ide dan tindakan yang tidak masuk akal, sia-sia, karena sangat sulit untuk dituntaskan, atau nyaris mustahil.

Ambisi Musk ini, disampaikan kepada majalah Time dimana dirinya mengaku punya rencana besar dalam hal fase eksplorasi antariksa, terlebih jika roket Starship SpaceX berhasil mendarat di Planet Merah.

“Hal besar berikutnya adalah membangun kota di Mars dan membawa hewan dan makhluk Bumi ke sana. Seperti bahtera Nuh yang futuristik, saat menghadapi bencana," kata Musk.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1211 seconds (0.1#10.140)