Catatan Bursa Sepekan: IHSG Tumbuh, Volume Transaksi Melonjak 78%

Sabtu, 30 Juli 2022 - 08:38 WIB
loading...
A A A
HATM bergerak pada sektor Transportation and Logistic dengan sub sektor Logistics & Deliveries. Adapun Industri dan sub industri HATM adalah Logistics & Deliveries.



8. Peluncuran Obligasi dan Sukuk

Sejumlah obligasi dan sukuk juga diterbitkan selama pekan ini antara lain Obligasi I KB Finansia Multi Finance Tahun 2022 oleh PT KB Finansia Multi Finance senilai Rp1 triliun.

Selanjutnya, Obligasi Berkelanjutan IV Medco Energi Internasional Tahap III Tahun 2022 yang diterbitkan PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) sebesar Rp3 triliun.

Kemudian pada Kamis (28/7), Obligasi Berkelanjutan I SPINDO Tahap II Tahun 2022 dan Sukuk Ijarah Berkelanjutan I SPINDO Tahap II Tahun 2022 yang diterbitkan oleh PT Steel Pipe Industry of Indonesia Tbk (ISSP) resmi dicatatkan di BEI dengan nilai nominal sebesar Rp150 miliar untuk masing-masing Obligasi dan Sukuk.

9. Total Emisi

Total emisi Obligasi dan Sukuk yang telah tercatat sepanjang tahun 2022 adalah 73 Emisi dari 55 Emiten senilai Rp89,78 triliun.

Sedangkan secara keseluruhan, total emisi Obligasi dan Sukuk yang tercatat di BEI berjumlah 497 emisi dengan nilai nominal outstanding sebesar Rp440,28 triliun dan USD47,5 juta, diterbitkan oleh 122 Emiten.

Adapun Surat Berharga Negara (SBN) tercatat di BEI berjumlah 156 seri dengan nilai nominal Rp4.881,51 triliun dan USD211,84 juta, sedangkan Efek Beragun Aset (EBA) sebanyak 10 emisi senilai Rp4,03 triliun.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1828 seconds (0.1#10.140)