Berkat Transformasi Bisnis, Perusahaan-perusahaan Ini Tetap Moncer Saat Pandemi

Jum'at, 02 September 2022 - 20:10 WIB
loading...
Berkat Transformasi...
Transformasi bisnis menjadi keniscayaan bagi sebuah perusahaan di era digital dan pandemi Covid-19 agar tetap survive. Ilustrasi Foto/pexels/fauxel
A A A
JAKARTA - Pandemi Covid-19 yang menghantam sejak awal 2020 membuat banyak sektor terpuruk bahkan tak sedikit yang gulung tikar.

Namun, bagi mereka yang lincah dan bergerak cepat melakukan terobosan dan transformasi, kondisi bisnis bisa bertahan bahkan bisa jadi lebih baik dari sebelum pandemi.

Hal itu mengemuka dalam webinar ‘Conference & Virtual Awarding Indonesia Best Business Transformation Award 2022’ yang digelar SWA Media Group pada Rabu (31/8). Webinar tersebut merupakan bagian dari ajang ‘Indonesia Best Business Transformation Award 2022’ yang berhasil menjaring 18 perusahaan sebagai finalis.

Perusahaan tersebut di antaranya Dharma Polimetal, Bank Mandiri, Bahtera Adi jaya, PLN, Pos Indonesia, Petrokimia Gresik, Pupuk Indonesia, Bank Maybank, Nojorono, Great Eastern Life, DV Medika dan Indocement.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, pada tahun 2021 saat dalam kondisi pandemi, PLN mampu membukukan laporan keuangan terbaik dalam sejarah PLN. Dalam 2,5 tahun terakhir atau selama pandemi, perseroan juga mampu membayar utang Rp62,5 triliun.

“Sehingga, kami bisa mengurangi opex sebesar Rp7 triliun saja di 2021. Dalam kondisi Covid kami juga mampu meningkatkan pembayaran pajak sebesar Rp5 triliun, menurunkan biaya pokok produksi sebesar Rp30, meningkatkan demand dan menurunkan cost. Ada apa dibalik itu? jawabannya adalah adanya transformasi PLN,” ujarnya, dikutip Jumat (2/9/2022).



Menurut Darmawan, transformasi dilakukan secara menyeluruh dan ini mengharuskan perubahan cara berfikir, cara bekerja, hingga proses bisnis. Dalam hal ini, transformasi digital menjadi salah satu kunci yang membuat bisnis perseroan negara tersebut menjadi lebih efisien dan cepat.

“Hal yang berbelit-belit, sulit, kompleks dan panjang kita bongkar, ringkas dan sederhanakan dan dalam proses itu kita bangun juga platform digital sehingga prosesnya lebih cepat, singkat, mudah,” tukasnya.

Darmawan mengungkapkan, layanan pelanggan kini lebih baik dengan dibangunnya ekosistem PLN Mobile yang sudah diunduh 26,4 juta pelanggan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dukung Transformasi...
Dukung Transformasi TMII, Bank Raya Hadirkan Pembayaran Cashless bagi Pengunjung
PLN EPI Terapkan Digitalisasi...
PLN EPI Terapkan Digitalisasi Biomassa Perkuat Rantai Pasok
Digitalisasi Dorong...
Digitalisasi Dorong Transparansi dan Percepat Layanan Publik
Cara PLN Icon Plus Menghadirkan...
Cara PLN Icon Plus Menghadirkan Revolusi Digital dalam Pendidikan
PLN IP Berhasil Penuhi...
PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Malam Takbir dan Idulfitri
Bank Aladin dan Nanobank...
Bank Aladin dan Nanobank Syariah Kolaborasi Beri Kemudahan Pendaftaran Haji
Jaga Daya Beli, Pemerintah...
Jaga Daya Beli, Pemerintah Pastikan Tarif Listrik Triwulan II Tidak Naik
Mendorong Transformasi...
Mendorong Transformasi Digital, Infrastruktur Centratama Berkembang Hampir 3 Kali Lipat
Hadapi Tantangan di...
Hadapi Tantangan di 2025, MPMRent Fokus Inovasi dan Digitalisasi
Rekomendasi
Tarian Nusantara di...
Tarian Nusantara di TMII Diikuti 500 Anak dari Anjungan Sabang hingga Merauke
Pimpin Gerakan Tanam...
Pimpin Gerakan Tanam Sejuta Pohon di Hari Bumi, Menag: Tokoh Agama Beri Teladan Pelestarian Alam
Alasan Jokowi Hanya...
Alasan Jokowi Hanya Tunjukkan Ijazah ke Wartawan: Ingin Melindungi Rakyat
Berita Terkini
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
4 jam yang lalu
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
4 jam yang lalu
Motori Transisi Energi,...
Motori Transisi Energi, PLN EPI Pamer Keunggulan di Ajang GHES
5 jam yang lalu
Sasar Kalangan Profesional,...
Sasar Kalangan Profesional, Edukasi Crypto Goes to Office
5 jam yang lalu
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
6 jam yang lalu
Trump Bakal Kenakan...
Trump Bakal Kenakan Tarif Impor Panel Surya 3.521% dari 4 Negara Asia Tenggara
6 jam yang lalu
Infografis
Sangkal Tudingan Zelensky,...
Sangkal Tudingan Zelensky, Rusia: China tetap Seimbang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved