Kompetisi Produk Ekraf Kian Ketat, Sandiaga: Ojo Wedi Dibanding-bandingke

Senin, 05 September 2022 - 17:14 WIB
loading...
A A A
Ketika Menparekraf bertanya apakah lagu dangdut bisa kalahkan lagu luar negeri, termasuk K-pop, siswa kelas 6 SD itu dengan yakin menjawab bisa. “Bisa, bisa banget. Caranya ya harus bersungguh-sungguh tidak boleh pantang menyerah,” ujar Farel yang beberapa waktu membuat heboh lantaran naik pesawat pribadi demi mengejar agar tidak bolos sekolah.
Di depan Menparekraf, Farel menyanyikan lagu dangdut baru dengan cengkoknya yang khas. “Wah, lagunya iyesss banget,” puji Sandiaga seraya berjanji akan membantu mempromosikan lagu Farel.

Dalam obrolannya bersama Farel Prayoga, Menparekraf juga membahas soal potensi lagu dangdut Indonesia yang bisa mendunia, seperti K-pop. “Kualitas karya anak bangsa seperti lagu dangdut, tidak kalah dengan karya musik lain di luar sana,” ujarnya.



Menparekraf berpesan agar masyarakat memberi lebih banyak kesempatan kepada karya-karya dalam negeri untuk didengar dan dinikmati setiap hari. Hal ini menjadi tantangan juga bagi musisi tanah air, untuk terus mensuplai lagu lagu dengan kearifan lokal yang berkualitas dan menarik, supaya masyarakat tidak menjadi terpaksa, tapi benar-benar atas kesadaran sendiri beralih untuk menikmati musik dalam negeri.

Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2022 telah memasuki kota/kab ke-13 yang berlangsung di Kabupaten Sidoarjo. Program AKI 2021 berhasil meningkatkan omzet pelaku ekonomi kreatif. Tahun kedua dilaksanakannya program unggulan Kemenparekraf ini dalam rangka membangkitkan kembali perekonomian masyarakat dan membuka lapangan kerja seluas-luasnya.

Pameran Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2022 Kabupaten Sidoarjo yang dilaksanakan di Lippo Plaza Sidoarjo, diharapkan bisa menjadi wadah promosi dan pengembangan produk untuk memaksimalkan karya yang dapat meningkatkan kreativitas juga pendapatan yang maksimal, sehingga menciptakan UMKM yang naik kelas hingga taklukkan dunia.

(nng)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1790 seconds (0.1#10.140)