Dorong Efisiensi, Pelindo I Datangkan Kapal Tunda Teknologi Baru

Kamis, 02 Juli 2020 - 14:39 WIB
loading...
Dorong Efisiensi, Pelindo I Datangkan Kapal Tunda Teknologi Baru
Pelindo I mendatangkan kapal tunda baru. FOTO/Ilustrasi.
A A A
JAKARTA - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I (Persero) mendatangkan satu unit kapal tunda dengan teknologi baru atau tug boat KT Hang Tuah VIII. Kapal tersebut tiba di pelabuhan Kuala Tanjung kemarin.

"Kapal ini dilengkapi teknologi baru Integrated Bridge System (IBS) dan Alarm Monitoring System (AMS) yang dapat mengendalikan peralatan dalam satu konsol," kata Vice Presicent Public Relations Pelindo I Fiona Sari Utami, di Jakarta, Kamis (2/7/2020).

(BACA JUGA: RUPS, Kementerian BUMN Rombak Susunan Direksi Pelindo 1)

Menurut dia kapal dengan tekonologi baru tersebut didatangkan untuk meningkatkan marine service. Disampoing itu kapal tersebut juga dapat memonitor kondisi mesin kapal secara dan mampu menghemat biaya operasional menjadi semakin efisien.

"Kapal ini juga dapat memantau penggunaan bahan bakar secara akurat dan langsung," jelasnya.

Dia menambahkan kapal tunda tersebut berfungsi untuk untuk mendukung layanan jasa penundaan kapal-kapal yang masuk ke pelabuhan Kuala Tanjung. Sesai fungsinya, kapal tunda digunakan untuk mendorong kapal yang hendak bersandar di dermaga maupun menarik kapal ke luar dari dermaga.

"Pelindo 1 mendatangkan KT Hang Tuah VIII ini akan dioperasionalkan untuk mendukung layanan jasa penundaan kapal-kapal yang masuk ke pelabuhan Kuala Tanjung," kata dia.

Berdasarkan laporan, saat ini memiliki 22 kapal tunda yang dioperasionalkan di berbagai cabang pelabuhan di Belawan, Kuala Tanjung, Dumai, Batam, Tanjung Balai Karimun, Malahayati, dan Lhokseumawe. Sedangkan untuk kapal pandu, saat ini Pelindo I memiliki 37 kapal yang berada di Belawan, Dumai, Kuala Tanjung, Lhokseumawe, Pekanbaru, Batam, Tanjungpinang, Tanjung Balai Asahan, dan Sei Pakning.
(nng)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.9210 seconds (0.1#10.140)