Dari Hobi Bisa Cuan, Ini 4 Profesi Kekinian Bagi Penyuka Game

Sabtu, 01 Oktober 2022 - 22:02 WIB
loading...
Dari Hobi Bisa Cuan,...
Hobi bermain game bisa mendatangkan uang jika ditekuni dan dikelola dengan baik. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Industri game menjadi salah satu sektor yang terakselerasi di masa pandemi. Tak hanya itu, kian masifnya penggunaan internet dan media sosial (medsos) juga mendorong berkembangnya game online.

Berdasarkan data Hootsuite dan We Are Social bulan Februari 2022, penggunaan internet dan medsos di Indonesia berkisar 8 jam 36 menit per orang per hari. Untuk medsos saja berkisar rata-rata 197 menit alias lebih dari 3 jam dalam sehari.

Tentunya hal ini menjadi potensi bagi para pengembang di industri aplikasi dan permainan (game) maupun para penyuka game dan gamers itu sendiri.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, aplikasi dan permainan pada tahun 2020 menempati posisi ke-7 penyumbang terbesar terhadap PDB ekonomi kreatif RI.

Menurut Sandiaga, pengembangan permainan atau game development menjadi salah satu subsektor yang sangat perspektif pada tahun ini. Pasalnya, Indonesia memiliki lebih dari 60 juta gamer dan akan terus bertumbuh.

Bagi masyarakat khususnya anak-anak muda milenial dan Gen Z, sebagian besar mungkin sudah familiar dengan game yang beragam jenisnya. Tak sedikit juga yang menjadikan game sebagai hobi atau bahkan profesi.



Jangan salah, hobi bermain game juga bisa mendatangkan cuan jika ditekuni dan dikelola dengan baik. Ya, game bisa menjadi ladang usaha atau profesi yang menjanjikan karena di era serba digital ini, siapapun bisa mengembangkan potensi diri sesuai minat atau hobi masing-masing. Bagi yang hobi main game, berikut ini 4 profesi yang bisa dicoba:

1. Professional Gamer
Cobalah kembangkan keterampilan gaming kamu, dan sering ikuti turnamen yang ada untuk meningkatkan reputasi di dunia game. Mulailah dari turnamen berskala kecil di level lokal, hingga nanti bisa sampai ke level internasional, tentunya dengan hadiah menggiurkan. Walaupun untuk menjadi gamer profesional tidak mudah, kamu harus terus bekerja keras serta memiliki dedikasi tinggi untuk ini.

2. Streamer
Profesi ini lagi nge-hits di kalangan anak muda terutama di bidang esports atau game online. Pastinya kamu juga bisa membuat beragam konten positif yang bermanfaat mulai dari berita ter-update mengenai tim atau para pemain esports, konten video di YouTube, salah satunya dengan menjadi streamer atau vlogger yang berperan sebagai seorang yang membagikan konten mengenai suatu turnamen game online. Ini bisa bermanfaat untuk memperlihatkan kemampuan bermain suatu game online untuk mendekatkan diri pada komunitas game.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Profesi Penilai Didorong...
Profesi Penilai Didorong Lebih Adaptif Hadapi Era Revolusi Industri 5.0
PLN Icon Plus Perkuat...
PLN Icon Plus Perkuat Sinergi Wujudkan Tema Besar Tahun 2025
Menjaga Stabilitas Jaringan...
Menjaga Stabilitas Jaringan lewat Netmonk Internet Quality 
Ini Rencana Bisnis DATA...
Ini Rencana Bisnis DATA ke Depan Usai Diakuisisi Grup Djarum
GGD Dukung Upaya Pemerintah...
GGD Dukung Upaya Pemerintah Membangun Industri Kreatif
Perayaan Natal dan Tahun...
Perayaan Natal dan Tahun Baru, PLN Icon Plus Optimalkan Infrastruktur dan Stabilitas Layanan
Smart Stay Tawarkan...
Smart Stay Tawarkan Solusi Digital Terpadu untuk Hotel dan Akomodasi
PLN Icon Plus Hadirkan...
PLN Icon Plus Hadirkan Inovasi Masa Depan ICONNEXT di Ajang Electricity Connect 2024
Pastikan Keandalan Layanan...
Pastikan Keandalan Layanan ICONNET, Direksi PLN Icon Plus Sambangi Rumah Pelanggan
Rekomendasi
5 Kontestan Indonesian...
5 Kontestan Indonesian Idol 2025 dengan Followers Terbanyak, Juaranya Shabrina Leanor
Desain 4 Model iPhone...
Desain 4 Model iPhone 17 Bocor, Begini Bentuknya
Jambore Karhutla Riau...
Jambore Karhutla Riau 2025, Kapolri: Pemuda Ujung Tombak Penjaga Kelestarian Lingkungan
Berita Terkini
Nabung Emas Lewat Aplikasi...
Nabung Emas Lewat Aplikasi Ini, Jalan Ninja Miliki Emas Tanpa Antri
59 menit yang lalu
Bank Aladin Kantongi...
Bank Aladin Kantongi Pendapatan Rp613 Miliar, Tumbuh 84% di 2024
beberapa waktu yang lalu
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
1 jam yang lalu
QRIS Diprotes AS, Begini...
QRIS Diprotes AS, Begini Tanggapan Menko Airlangga
2 jam yang lalu
Menggeliat di Tengah...
Menggeliat di Tengah Kondisi Makro Kurang Kondusif, GOOD Tebar Dividen Rp350,33 M
2 jam yang lalu
Siap-siap, ASN BIN Mulai...
Siap-siap, ASN BIN Mulai Pindah ke IKN di Bulan Juni 2025
2 jam yang lalu
Infografis
5 Makanan yang Memicu...
5 Makanan yang Memicu Pikun, Bisa Mengakibatkan Kerusakan Otak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved