Tips MotionTrade: Menghadapi Penurunan Nilai Portofolio Reksa Dana

Kamis, 17 November 2022 - 15:08 WIB
loading...
Tips MotionTrade: Menghadapi...
Tak bisa dimungkiri, dalam berinvestasi risiko penurunan nilai portofolio akan selalu membayangi investor. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - MNC Sekuritas merupakan unit bisnis dari PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) dan perusahaan sekuritas terbaik yang memiliki reputasi serta mendapat beragam penghargaan. Bukan hanya menyediakan layanan investasi saham, MNC Sekuritas juga menyediakan beragam produk reksa dana yang dapat dijadikan sebagai alternatif investor untuk berinvestasi.

Tidak bisa dimungkiri bahwa dalam berinvestasi, risiko penurunan nilai portofolio akan selalu membayangi investor. Oleh sebab itu, investor khususnya investor pemula harus memiliki strategi dan komitmen yang kuat untuk menghadapi tekanan pasar, sehingga tidak mudah cemas dan khawatir.



Berikut ini adalah 3 (tiga) tips dari MotionTrade yang dapat Anda terapkan untuk mengambil langkah yang tepat apabila portofolio reksa dana Anda mengalami penurunan, yaitu:

1. Kesempatan untuk Top Up Dana
Ketika kondisi pasar sedang turun, Nilai Aktiva Bersih per Unit Penyertaan (NAB/UP) atau harga reksa dana juga turun. Saat itulah Anda bisa memanfaatkan keadaan untuk membeli atau menambah (top up) reksa dana dengan harga beli/ subscription yang lebih murah. Apabila kondisi sudah membaik, maka nilai investasi reksa dana Anda akan meningkat.

2. Mengalihkan Sebagian ke Produk yang Lebih Stabil
Apabila Anda menginvestasikan dana ke reksa dana saham, Anda bisa mencoba untuk mengalihkan sebagian portofolio Anda ke jenis reksa dana yang memiliki pergerakan lebih stabil seperti reksa dana pasar uang. Walaupun nilai portofolio reksa dana yang dimiliki berkurang, setidaknya nilai investasi Anda tidak berkurang terlalu dalam.

3. Tunda Mencairkan Dana di Masa Awal
Tentunya Anda ingin mendapatkan imbal balik yang maksimal dari investasi reksa dana. Apabila Anda memilih reksa dana sebagai instrumen investasi, Anda perlu berinvestasi dengan perencanaan jangka panjang (di atas 5 tahun). Apabila portofolio Anda turun, Anda tidak perlu mencairkan (redeem) investasi reksa dana Anda dalam waktu yang singkat karena nilai yang tertera dalam portofolio masih dalam bentuk unrealized loss atau kerugian yang belum terealisasi, sehingga masih berpotensi naik jika Anda menahannya. Jika Anda mencairkan saat posisinya sedang turun, kerugian Anda terealisasi (realized loss).



Hal penting yang perlu Anda ingat adalah setiap investasi menawarkan keuntungan dan risiko. Investor yang bijak mampu mengelola risiko yang ada dan memaksimalkan keuntungan dengan menerapkan strategi investasi yang matang.

Nikmati layanan investasi saham dan reksa dana dari #MNCSekuritas dengan segera mengunduh aplikasi MotionTrade dan jelajahi seamless experience. Aplikasi MotionTrade dapat diunduh di Google PlayStore dan Apple AppStore dengan link unduh onelink.to/motiontrade . MNC Sekuritas, Invest with The Best!

#MNCSekuritas #MotionTrade #MotionTradeDuluAja #GampangBeliSaham #GampangBeliReksaDana #YukInvestasiYuk
(fai)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1177 seconds (0.1#10.140)