Dukung Generasi Muda Wujudkan Resolusi Keuangan, Bank Jago Gelar Edukasi Keuangan di Medan

Minggu, 20 November 2022 - 13:08 WIB
loading...
Dukung Generasi Muda...
Meningkatkan kesempatan tumbuh berjuta insan melalui solusi finansial digital yang fokus pada kehidupan (life-centric financial solution) dan tertanam dalam ekosistem digital, Bank Jago berkomitmen membantu orang Indonesia untuk selangkah lebih dekat meng
A A A
JAKARTA - Memiliki gaya hidup (lifestyle) yang dinamis, generasi muda seringkali menghadapi tantangan dalam mengelola keuangan mereka. Beberapa tantangan yang dihadapi di antaranya menyeimbangkan kebutuhan dan keinginan, memiliki financial security , sampai membangun kebiasaan untuk menjaga keberlangsungan keuangan mereka.



Dengan aspirasi untuk meningkatkan kesempatan tumbuh berjuta insan melalui solusi finansial digital yang berfokus pada kehidupan (life-centric financial solution) dan tertanam dalam ekosistem digital, PT Bank Jago Tbk berkomitmen membantu orang Indonesia untuk selangkah lebih dekat menggapai mimpinya.

Untuk itu Bank Jago menyelenggarakan acara Kumpul Jagoan di Medan yang bertema “Jago Wujudkan Resolusi Keuangan” hari ini. Acara ini menghadirkan pembicara Head of Treasury & Financial Institution Bank Jago Yoyo Cahyadi serta seorang financial planner dan pendiri Finante Rista Zwestika.

Dihadiri para peserta dari komunitas kaum milenial, acara ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang cara mengelola keuangan yang praktis, sekaligus mengenalkan Aplikasi Jago. Menjelang pergantian tahun, Rista Zwestika mencermati, salah satu tantangan keuangan yang paling sering muncul adalah merencanakan dan mewujudkan resolusi keuangan.

“Karena gaya hidup yang dinamis, milenial rentan terjebak tantangan keuangan. Beberapa di antaranya adalah sulit memiliki kontrol diri sehingga seringkali mereka terjebak dalam utang atau salah dalam berinvestasi,” ujarnya.

Menurut Rista, generasi milenial tidak perlu khawatir dalam mengelola keuangan dengan mengambil langkah awal dan tidak perlu menunggu kondisi keuangan tunggu lebih baik terlebih dahulu, seperti melakukan budgeting dan mengalokasikan dana sesuai kebutuhan masing-masing. Salah satu cara praktisnya adalah menggunakan fitur Kantong pada Aplikasi Jago.



Sebagai bank berbasis teknologi, Bank Jago mengembangkan Aplikasi Jago yang dirancang untuk dapat disesuaikan (customized) dan dipersonalisasi (personalized) dengan kebutuhan masing-masing nasabah. Berprinsip life-centric, Bank Jago merancang fitur-fitur Jago App dengan menempatkan aspek hidup sebagai prioritas utama dan keuangan sebagai prioritas selanjutnya.

“Jago memanfaatkan teknologi terdepan yang kami bangun dari awal secara mandiri sehingga memungkinkan aplikasinya dapat diakses lebih cepat, efisien, bisa dipersonalisasi sesuai kebutuhan, dan mengutamakan keamanan bagi nasabah,” tutur Yoyo Cahyadi.

Dalam mengelola kebutuhan keuangan, nasabah dapat menggunakan fitur Kantong (Pockets). Nasabah dapat memisahkan uang ke dalam pos-pos yang berbeda sesuai kebutuhan dan keinginan.

Nasabah dapat membuat hingga 40 kantong, yang memiliki nomor rekening yang berbeda untuk setiap kantongnya. Ini memudahkan pengguna untuk mengatur dana masuk dan keluar langsung dari kantong yang diinginkan.

Berfokus untuk mempermudah nasabah dalam menjalani kehidupan, Aplikasi Jago tertanam dalam ekosistem digital di Indonesia. Salah satunya adalah ekosistem GoTo yang memiliki aplikasi yang dekat dengan kehidupan sehari-hari, seperti Gojek, GoPay, dan GoBiz. Tidak hanya itu, Aplikasi Jago terhubung dengan aplikasi investasi digital, seperti Bibit dan Stockbit.

“Integrasi dalam ekosistem ini mempermudah akses layanan digital sehingga memberikan kenyamanan untuk pengguna untuk bertransaksi keuangan di berbagai platform digital di Indonesia,” tambah Yoyo.

Kumpul Jagoan adalah forum diskusi yang diciptakan oleh Bank Jago untuk edukasi pengelolaan keuangan berkolaborasi dengan berbagai komunitas di Indonesia. Kegiatan ini bertujuan untuk mendengarkan minat dan tantangan yang mereka hadapi dalam mengelola keuangan.

Tidak hanya dibuat untuk membantu masyarakat belajar meningkatkan kesehatan keuangannya, kegiatan ini membuka kesempatan bagi para peserta berkolaborasi bersama untuk mengembangkan diri agar bersama lebih jago dalam mengatur keuangan.

"Kami melihat Medan dan sekitarnya memiliki penetrasi digital yang tinggi. Maka kami hadir di sini untuk mengenalkan Jago dan membantu jutaan orang di sini untuk selangkah lebih dekat menggapai mimpi mereka,” tutup Yoyo.

(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Momentum Positif Pemain...
Momentum Positif Pemain di Industri Asuransi saat Literasi Masyarakat Meningkat
Bangun Budaya Menabung...
Bangun Budaya Menabung Lebih Cerdas dengan FINETIKS VIP Save
Beri Literasi Keuangan,...
Beri Literasi Keuangan, BNI Berbagi Tips Investasi untuk Gen Z
Cara Perbankan Ikut...
Cara Perbankan Ikut Meningkat Literasi dan Inklusi Keuangan Masyarakat
Edukasi Anak Muda, Easycash...
Edukasi Anak Muda, Easycash dan Tokoscore Seminar Atur Keuangan Digital
Pertamina EP Ajak Generasi...
Pertamina EP Ajak Generasi Muda Kembangkan Sektor Pertanian
ICDX Dorong Peningkatan...
ICDX Dorong Peningkatan Literasi Keuangan di Kalangan Mahasiswa
Duta Digital BNI Bantu...
Duta Digital BNI Bantu PMI Hong Kong Melek Keuangan
Tingkatkan Literasi...
Tingkatkan Literasi Keuangan, Prudential Jangkau Lebih 240.000 Peserta
Rekomendasi
Tegas! Pelaku Kecurangan...
Tegas! Pelaku Kecurangan UTBK 2025 Akan Didiskualifikasi dari Semua Jalur Masuk PTN
Penggunaan Gawai, Tantangan...
Penggunaan Gawai, Tantangan Baru Pendidikan Indonesia?
5 Ayat Al-Qur’an dan...
5 Ayat Al-Qur’an dan Hadis tentang Keutamaan Hari Jumat
Berita Terkini
Siap-siap, ASN BIN Mulai...
Siap-siap, ASN BIN Mulai Pindah ke IKN di Bulan Juni 2025
32 menit yang lalu
TBS Energi Bagikan Dividen...
TBS Energi Bagikan Dividen Rp168 Miliar, Tunjuk Dewan Komisaris Baru
1 jam yang lalu
Kelabui AS, China Gunakan...
Kelabui AS, China Gunakan Label Palsu 'Made in Korea' Agar Lolos ke Amerika
1 jam yang lalu
Negosiasi Tarif, Airlangga...
Negosiasi Tarif, Airlangga Sebut AS Apresiasi Proposal dari Indonesia
2 jam yang lalu
Jakarta jadi Kota Ketiga...
Jakarta jadi Kota Ketiga Emirates Travel Store di Asia
2 jam yang lalu
PHR Kembangkan Desa...
PHR Kembangkan Desa Energi di Riau, Ubah Limbah Ternak Jadi Biogas
3 jam yang lalu
Infografis
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved