Wall Street Dibuka Fluktuatif Menanti Rilis The Fed

Rabu, 23 November 2022 - 23:30 WIB
loading...
Wall Street Dibuka Fluktuatif...
Wall Street dibuka fluktuatif pada perdagangan Rabu (23/11) menjelang rilis baru kebijakan The Fed. FOTO/Reuters
A A A
JAKARTA - Tiga indeks Wall Street dibuka fluktuatif pada perdagangan Rabu (23/11) menjelang risalah pertemuan pejabat bank sentral Amerika Serikat periode November. Kabar dari Federal Reserve / The Fed dapat memberi sinyal terkait peluang pengetatan kebijakan moneter mereka di bulan depan.

Dow Jones Industrial Average naik 0,20% menjadi 34.165,76, setelah sempat koreksi di detik-detik awal. S&P 500 menanjak 0,19% di 4.011,12, sedangkan Nasdaq Composite tumbuh 0,34% di level 11.212,91.

Komponen saham yang paling aktif diperdagangkan di bawah indeks S&P 500 antara lain Tesla, AMD, dan Apple. Tiga top gainers ditempati oleh Deere&Company menguat 5,87%, Tesla naik 2,77%, dan AMD menanjak 2,09%, sedangkan top losers diduduki oleh Autodesk turun 7,88%, Schlumberger merosot 2,20%, dan Mosaic tertekan 2,42%.



Pernyataan baru-baru ini dari pejabat Fed, termasuk Presiden Cleveland Loretta Mester dan Presiden Kansas City Esther George, telah memberikan petunjuk yang cukup beragam terkait laju kenaikan suku bunga di masa depan.

Pasar menantikan risalah The Fed untuk mengonfirmasi peluang untuk menghentikan penguatan suku bunga. Saat suku bunga yang lebih rendah terkonfirmasi, maka akan menjadi katalis positif bagi pasar.

"Kami menunggu untuk mendapatkan risalah FOMC terbaru hari ini... jangan berharap mendengar sesuatu yang baru," kata Kenny Polcari, seorang analis Kace Capital Advisors, dilansir Reuters, Rabu (23/11). "Kami tahu apa yang akan terjadi, jadi tunggu saja."



Sebelumnya, para pelaku pasar berekspektasi ada peluang kenaikan suku bunga 50 basis poin pada pertemuan bank sentral berikutnya di bulan Desember. Ini lebih rendah dari proyeksi pasar beberapa bulan lalu sebesar 75 bps.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Analis Sebut Kebijakan...
Analis Sebut Kebijakan Isolasionis AS Bisa Percepat Dedolarisasi
Gentem Group Buka Cabang...
Gentem Group Buka Cabang Pertama di Jakarta, Fokus pada Lifelong Learning
CEO Goldman Sachs Membaca...
CEO Goldman Sachs Membaca Arah Suku Bunga Fed di 2025
Trump Kembali Menyerang...
Trump Kembali Menyerang The Fed usai Tak Ada Perubahan Suku Bunga
The Fed Mengejutkan...
The Fed Mengejutkan Pasar, Tarif Trump Berisiko Picu Inflasi
Ramalan Gubernur Bank...
Ramalan Gubernur Bank Indonesia: The Fed Turunkan Suku Bunga 2 Kali Tahun Depan
Harga Bitcoin Menguat...
Harga Bitcoin Menguat Terpengaruh Data Inflasi AS dan Sentimen The Fed
Spekulasi Trump Bakal...
Spekulasi Trump Bakal Mendepak Bos Bank Sentral AS Jerome Powell Terjawab
Bos Bank Sentral AS...
Bos Bank Sentral AS Sebut Trump Tidak Bisa Memecatnya
Rekomendasi
Didit Prabowo Halalbilahal...
Didit Prabowo Halalbilahal ke Rumah Megawati
Ragnar Oratmangoen Ucapkan...
Ragnar Oratmangoen Ucapkan Selamat Idulfitri 2025: Mohon Maaf Lahir Batin
Erdogan Dukung Penuh...
Erdogan Dukung Penuh Integritas Teritorial Suriah
Berita Terkini
Fakta-fakta Orang Terkaya...
Fakta-fakta Orang Terkaya Hong Kong yang Bikin Marah China usai Jual Pelabuhan Panama ke AS
3 jam yang lalu
Doa Menko Airlangga...
Doa Menko Airlangga untuk Keberkahan Bangsa di Momen Idulfitri
5 jam yang lalu
Sri Mulyani dan Suami...
Sri Mulyani dan Suami Ucapkan Selamat Idulfitri: Harapan untuk Kesejahteraan Berkeadilan
6 jam yang lalu
Manajer Perempuan di...
Manajer Perempuan di Nestle Meningkat, Ciptakan Lingkungan Kerja yang Inklusif
15 jam yang lalu
Pertamina Antisipasi...
Pertamina Antisipasi Pasokan BBM di Bengkulu Akibat Pendangkalan Pulau Baai
15 jam yang lalu
SIG Berhasil Tekan Beban...
SIG Berhasil Tekan Beban Pokok Pendapatan 0,8% Jadi Rp28,26 Triliun
17 jam yang lalu
Infografis
6 Universitas Islam...
6 Universitas Islam Terbaik Indonesia Versi THE WUR 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved