Rindu Sang Ayah, Air Mata Erick Thohir Tumpah di Antara Dua Sujud

Senin, 09 Januari 2023 - 20:43 WIB
loading...
Rindu Sang Ayah, Air...
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkapkan, kerinduannya pada sang Ayah saat dirinya menunaikan sholat di masjid At-Thohir. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengungkapkan, kerinduannya pada sang Ayah saat dirinya menunaikan sholat di masjid At-Thohir. Kedua air matanya tumpah di saat duduk di antara dua sujud.



Kesedihan itu lantaran Erick mengingat ayahanda, Mochamad Teddy Thohir, yang sudah tutup usia pada 2016 lalu. Keluarga besar Erick Thohir memang membangun masjid sebagai bakti untuk mendiang sang ayah.

"Terakhir kali sholat di masjid At-Thohir, air mata saya jatuh di antara dua sujud. Rindu sama ayah. Dad, i miss you. Masjidnya sudah jadi, ingin sekali bisa sholat berjamaah," tulis Erick Thohir melalui akun Instagramnya, Senin (9/1/2023).

Melalui doa para jamaah yang dilantunkan di Masjid At-Thohir, Erick berharap bisa menambah amalan sang ayah."Semoga doa-doa yang dilantunkan jamaah di masjid ini menambah amalan ayahanda di surga. Amin. Alfatihah untuk Bapak H. Muhammad Teddy Thohir," tuturnya.



Erick Thohir kerap menceritakan, sosok mendiang ayahnya yang selalu menjadi aktor pembentukan karakter keluarganya. Menurutnya, sang ayah merupakan sosok yang luar biasa. Pasalnya, Mochamad Teddy Thohir sudah merantau untuk mencari pendidikan sejak kecil.

"Almarhum bapak saya Haji Muhammad Thohir adalah figur yang tentu luar biasa buat kami, karena beliau itu kan sejak kecil umur 10-11 tahun untuk mencari pendidikan dan dia percaya bahwa pendidikan adalah kunci sukses," kata dia.

Dia selalu teringat pesan positif ayahnya. Salah satunya, mengajarkan kepada keluarganya bahwa uang bukanlah segalanya, tetapi kemampuan yang akan selalu mendatangkan hal-hal baik.

"Jadi jangan gara-gara uang, keluarga Thohir ribut satu dan lainnya. Karena yang namanya rezeki itu sudah diatur oleh Allah SWT dan tentunya sebagai keluarga, almarhum juga menjaga bagaimana keluarga ini rukun," beber Erick Thohir.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1108 seconds (0.1#10.24)