Swasta Impor 56 Ribu Ton Kedelai, Pemerintah Beli Seharga Rp 12.000 Per Kg

Minggu, 15 Januari 2023 - 23:30 WIB
loading...
Swasta Impor 56 Ribu...
56.000 ton kedelai impor asal Amerika Serikat (AS) sudah tiba di Indonesia melalui Cigading, Cilegon, Banteng. Namun komoditas tersebut ternyata justru diimpor oleh pihak swasta yakni FKS Group. Foto/Dok
A A A
BANTEN - 56.000 ton kedelai impor asal Amerika Serikat (AS) sudah tiba di Indonesia melalui Cigading, Cilegon, Banteng. Namun komoditas tersebut ternyata justru di impor oleh pihak swasta yakni FKS Group.



Menteri Perdagangan atau Mendag, Zulkifli Hasan alias Zulhas memastikan, 56.000 ton kedelai tersebut langsung dibeli pemerintah dengan harga Rp 12.000 per kilogram (kg).

Hanya saja, pemerintah melalui BUMN Pangan akan menjual di harga Rp 11.000 per kg di pasar dalam negeri. Adapun selisih harga Rp 1.000 per kg masuk dalam subsidi pemerintah.

"Gak usah khawatir ini nanti akan bongkar 56.000 ton oleh FKS, harga Rp 12.000, kalau di subsidi jadi Rp 11.000," ungkap Mendag Zulhas di Cilegon, Banten, Minggu (15/1/2023).



56.000 ton kedelai tersebut nantinya didistribusikan di tiga kawasan yakni Banten, Semarang, dan Cilacap. Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) atau National Food Agency (NFA), Arief Prasetyo Adi memastikan, BUMN Pangan akan segera mengirimkan komoditas tersebut.

Untuk Banten pemerintah mengalokasikan 30.000 ton kedelai. Dan sisanya akan diserahkan di Semarang dan Cilacap, Jawa Tengah.

"Ini tadi pak sekjen kita ada 56.000 ton dari AS, ini harus cepat kita distribusikan. Di sini di (Banten) di-chart sekitar 30.000 ton, nanti sisanya akan geser ke Semarang dan lanjut ke Cilacap. Nanti Bulog dan ID FOOD bantu mempercepat distribusi juga karena kita gak bisa sendiri, ini eranya kolaborasi," kata dia.

Di luar dari impor 56.000 ton kedelai, Pemerintah menugaskan Perum Bulog untuk mendatangkan 350.000 ton kedelai dari luar negeri. Aksi itu untuk memenuhi kebutuhan para perajin tahu dan tempe di dalam negeri.Impor kedelai juga bertujuan menekan harga di pasar dalam negeri yang sejak November 2022 mengalami kenaikan.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
21 Ribu Karyawan Intel...
21 Ribu Karyawan Intel Bakal Kena PHK, Apa Masalahnya?
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Cara Daftar Koperasi...
Cara Daftar Koperasi Merah Putih, Simak Panduan Lengkapnya
Dukung Swasembada Pangan,...
Dukung Swasembada Pangan, Pengolahan Gabah Modern Garapan Waskita Hasilkan Beras Berkualitas
Rekomendasi
Pengakuan Jujur Eliano...
Pengakuan Jujur Eliano Reijnders: Indonesia Negara Sepak Bola Terindah dan Tergila!
Kornas Kawan Indonesia...
Kornas Kawan Indonesia Desak Penegak Hukum Usut Tuntas Orang Tamak Dalam Program MBG
Waketum Perindo Minta...
Waketum Perindo Minta Optimalisasi Dana Desa Rp71 Triliun Tepat Sasaran
Berita Terkini
Penertiban Kawasan Hutan...
Penertiban Kawasan Hutan Diminta Utamakan Kepastian Hukum dan Data Valid
21 menit yang lalu
Mendorong Hilirisasi...
Mendorong Hilirisasi Industri Berbasis Sumber Daya Lokal di Maluku Utara
37 menit yang lalu
Perluas Portofolio,...
Perluas Portofolio, Home Credit Tawarkan Pembiayaan Modal Usaha hingga Rp50 Juta
1 jam yang lalu
Rekor Belanja Militer...
Rekor Belanja Militer Dunia Capai Rp45.356 Triliun, AS Sumbang 37%
1 jam yang lalu
Saling Silang AS-China...
Saling Silang AS-China Soal Tarif, Rupiah Terguncang ke Rp16.855
1 jam yang lalu
3 Bandara Kembali Berstatus...
3 Bandara Kembali Berstatus Internasional, Ini Daftarnya
1 jam yang lalu
Infografis
Korea Utara Pamerkan...
Korea Utara Pamerkan Kapal Perang Perusak Berbobot 5 Ribu Ton
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved