HT: UKM Harus Diproteksi, Bukan Diikutkan AEC

Selasa, 23 September 2014 - 14:01 WIB
HT: UKM Harus Diproteksi, Bukan Diikutkan AEC
HT: UKM Harus Diproteksi, Bukan Diikutkan AEC
A A A
JAKARTA - CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) mengatakan, sejatinya pasar bebas atau ASEAN Economic Community (AEC) 2015 diperuntukkan bagi industri menengah ke atas.

Sementara, lanjut dia, UKM sudah sepantasnya diproteksi. Usaha kecil menengah (UKM) di Indonesia terlihat belum mumpuni untuk diikutsertakan dalam persaingan bebas tersebut.

"Ini yang sering saya lontarkan juga. Pasar bebas itu harusnya untuk menengah atas. Untuk usaha kecil mikro tetap harus diproteksi," ujar dia di Kempinski Hotel, Jakarta, Selasa (23/9/2014).

Pria yang akrab disapa HT ini menilai, UKM di Indonesia masih belum siap secara edukasi, pengalaman, modal, serta network dan jaringan. Sementara, industri menengah ke atas dipandang siap secara modal dan pendidikan.

"Yang perlu dibuka itu adalah pasar yang terkait dengan menengah. Yang mereka lebih siap secara pendidikan, permodalan dan sebagainya," terang HT.

Dia mengatakan, pasar bebas bukan berarti dibuka seluas-luasnya mulai dari ujung sampai ujung terbuka. "Pasti ada batasnya," ucapnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7675 seconds (0.1#10.140)