Pengusaha Semringah Pajak Bangunan Kosong Ditunda

Selasa, 11 April 2017 - 13:34 WIB
Pengusaha Semringah...
Pengusaha Semringah Pajak Bangunan Kosong Ditunda
A A A
JAKARTA - Pemerintah telah menunda pengenaan pajak progresif di industri properti untuk bangunan yang tak berpenghuni alias kosong. Keputusan ini disambut bahagia oleh pengusaha.

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mengapresiasi langkah pemerintah tersebut. Sehingga, industri properti bisa kembali bergairah.

"Ya tentunya kita dari pelaku usaha menyambut baik dan mengapresiasi kebijakan pemerintah menunda pajak progresif di bidang properti," ujar Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan P Roeslani di Jakarta, Selasa (11/4/2017).

Sebelumnya, Kadin memang sudah meminta agar pajak bangunan kosong dikaji ulang karena industri properti sedang dalam tahap pemulihan di tengah perlambatan ekonomi. Permintaan tersebut akhirnya dikabulkan pemerintah.

"Kita sudah beri masukan ke pemerintah baik dari Kementerian Keuangan, Perpajakan dan Pak Sofyan (Menteri ATR) bahwa pertama, Pak Sofyan sampaikan industri properti baru tahap recovery," tutur Rosan.

Dia mengatakan, industri properti yang terkena guncangan hebat berada di level menengah ke atas. Sedangkan, untuk menengah ke bawah masih terbilang laku penjualannya.

"Memang properti middle high end berat. Di bawah Rp1 miliar masih bagus penjualannya, kita dapat dapat dari pelaku industri properti, kita minta (pajak) ditunda dan direspons positif (pemerintah)," katanya.
(izz)
Berita Terkait
Perpanjangan Insentif...
Perpanjangan Insentif Pajak, Diyakini Dongkrak Industri Properti
Ternyata, Relaksasi...
Ternyata, Relaksasi Pajak Properti hanya Menguntungkan Pengembang Tertentu Saja
Relaksasi PPN Bakal...
Relaksasi PPN Bakal Gairahkan Lagi Sektor Properti
Pelaku Usaha Optimistis...
Pelaku Usaha Optimistis Sektor Properti Akan Tumbuh di 2022
Insentif Pajak hingga...
Insentif Pajak hingga DP0% Jadi Momentum Geliatkan Industri Properti
Modernland Cilejit Manfaatkan...
Modernland Cilejit Manfaatkan Insentif Pajak Properti Lewat Cluster Ramma
Berita Terkini
MNC Asset Management...
MNC Asset Management dan Universitas Binawan Teken MoU Endowment Fund Dukung Beasiswa
46 menit yang lalu
Efek Tarif AS, Sejumlah...
Efek Tarif AS, Sejumlah Pabrik di China Mulai Stop Produksi
1 jam yang lalu
BNI Cetak Laba Bersih...
BNI Cetak Laba Bersih Rp5,4 T di Awal 2025, Kredit dan Tabungan Tumbuh Solid
1 jam yang lalu
PCP Raih Standar Internasional...
PCP Raih Standar Internasional Tertinggi Keselamatan dan Kesehatan Kerja
2 jam yang lalu
Pertagas Jalin Kerja...
Pertagas Jalin Kerja Sama Pembangunan Infrastruktur Gas ke Polytama
2 jam yang lalu
15 Negara Bakal Dapat...
15 Negara Bakal Dapat Negosiasi Istimewa dari AS, Bagaimana Indonesia?
2 jam yang lalu
Infografis
Pemprov DKI Jakarta...
Pemprov DKI Jakarta Potong Pajak Pembelian BBM 5%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved