LRT Jabodebek Ditargetkan Tuntas Desember 2019

Jum'at, 04 Agustus 2017 - 17:50 WIB
LRT Jabodebek Ditargetkan Tuntas Desember 2019
LRT Jabodebek Ditargetkan Tuntas Desember 2019
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan menargetkan megaproyek Light Rail Transit (LRT) Jakarta-Bogor-Depok-Bekasi tahap pertama, tuntas pada Desember 2019, sehingga dapat beroperasi pada Maret 2020.

"LRT tuntas pembangunan fisiknya Desember 2019. Masa uji coba tiga bulan berjalan, berarti Maret 2020, sesuai dengan laporan PT Adhi Karya, maka LRT sudah beroperasi," ujarnya usai meninjau proyek LRT di sisi Taman Mini Cibubur, Jumat (4/8/2017).

Dalam peninjauan ini, Luhut didampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Dan menurut Luhut, sejauh ini progres pembangunan LRT berjalan dengan bagus, kendati menimbulkan kemacetan.

"Kami semua minta maaf kepada masyarakat Jabodebek, khususnya masyarakat Jakarta," lanjutnya. Namun, kata dia, ketidaknyamanan atas pembangunan proyek LRT Jabodebek karena pemerintah tidak punya pilihan lain untuk meningkatkan infastruktur, demi mengurai kemacetan di masa mendatang.

Untuk itu, pemerintah akan segera menyelesaikan proyek LRT agar tidak berjalan lama dan tidak mengganggu lalu lintas. Dengan proyek LRT Jabodebek yang dijadwalkan sesuai schedule, maka akan memberi dampak ganda terhadap pembangunan dan masyarakat.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7490 seconds (0.1#10.140)