Dukung Industri 4.0, Jaringan Internet 5G Disiapkan

Rabu, 04 April 2018 - 16:39 WIB
Dukung Industri 4.0, Jaringan Internet 5G Disiapkan
Dukung Industri 4.0, Jaringan Internet 5G Disiapkan
A A A
JAKARTA - Guna mendukung transformasi ekonomi di era digital, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mendorong disiapkannya jaringan internet 5G di Indonesia. Hal itu ditegaskan Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto dalam peluncuran peta jalan (roadmap) Making Indonesia 4.0 hari ini.

"Hal ini telah dipersiapkan mengenai infrastruktur digital internet yang dapat mendukung industri 4.0. Saat ini persiapannya sedang dibahas Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) dan Telkom," ujar Airlangga di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu (4/4/2018).

Menurut dia, nantinya jaringan internet 5G ini akan coba digunakan pada perhelatan Asian Games. Jaringan 5G ini juga akan berada di kawasan ekonomi khusus dengan menggandeng Telkom. "Saat ini kita sedang buat mapping (pemetaan)," kata Airlangga.

Sebelumnya, Airlangga mengatakan bahwa implementasi digitalisasi industri ini menjadi kunci untuk bisa berkompetisi secara global. Untuk itu, kata dia, industri nasional membutuhkan konektivitas serta interaksi melalui teknologi, informasi dan komunikasi yang terintegrasi dan dapat dimanfaatkan di seluruh rantai nilai manufaktur guna mencapai efisiensi dan peningkatan kualitas produk.

"Peningkatan nilai tambah ini merupakan kunci untuk bisa bersaing dan memenangi kompetisi pada persaingan global saat ini," tegasnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7236 seconds (0.1#10.140)