IPCC Bidik Kapasitas 2,1 Juta Unit Kendaraan di 2022

Senin, 09 Juli 2018 - 13:47 WIB
IPCC Bidik Kapasitas...
IPCC Bidik Kapasitas 2,1 Juta Unit Kendaraan di 2022
A A A
JAKARTA - PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC) menargetkan lahan seluas 89,5 hektare dengan kapasitas 2,1 juta kendaraan pada 2022. Sementara, IPCC saat ini mengelola lahan seluas 31 hektare dengan kapasitas 700.000 unit kendaraan per tahun.

Direktur Utama IPCC Chiefy Adi Kusmargono mengatakan, dengan itu perseroan diproyeksikan menjadi pengelola terminal mobil terbesar ke-5 di dunia.

"Hal tadi menjadikan kita lima besar pelabuhan terbesar pada 2022," ujarnya di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Senin (9/7/2018).

Sementara, Chiefy menyampaikan, adanya Pelabuhan Patimban dapat mengurangi kepadatan arus barang di Jawa Barat dan DKI Jakarta. Selain itu, juga diharapkan investor Jepang dapat menambah volume kargo dengan mendirikan pabrik di sekitar Patimban.

Perseroan pun berharap bisa menjadi pemilik saham dan operator di Pelabuhan Patimban karena bisa meningkatkan kapasitas angkutan kargo.

"Volume yang dihasilkan bisa lewat Patimban, kalau yang lama, market IPC dari terminal yang lebih dekat ke Jakarta. Patimban memberikan pilihan serta menjadi tantangan kita untuk meningkatkan produktivitas dan layanan," katanya.

Pada 2017, IPCC membukukan pendapatan Rp422,1 miliar, naik 34,3% dibanding 2016 sebesar Rp314,3 miliar. EBITDA IPCC juga naik 31,5% menjadi Rp175,4 miliar dari Rp133,4 miliar.

Sementara, laba kotor naik 26,8% menjadi Rp208,6 miliar dari Rp164,5 miliar dan laba bersih IPCC tumbuh 32,2% dari Rp98,4 miliar menjadi Rp130,1 miliar pada 2017.
(fjo)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1087 seconds (0.1#10.140)