Kementan Tertarik Mencontoh Kepopuleran Flora Expo di Taiwan

Sabtu, 17 November 2018 - 18:37 WIB
Kementan Tertarik Mencontoh...
Kementan Tertarik Mencontoh Kepopuleran Flora Expo di Taiwan
A A A
TAICHUNG - Delegasi Kementerian Pertanian (Kementan) mengunjungi World Flora Exposition (Flora Expo) di Houli Horse Ranch & Forest Park Area, Kota Taichung, Taiwan. Delegasi Kementan mengaku kagum atas penataan expo yang sangat apik dan tertarik untuk mencontohnya.

Beragam aneka bunga, seperti anggrek ditata secara kreatif. Di arena kompetisi, beberapa booth dari 18 negara yang mengikuti Flora Expo tertara dengan cantik dan mencerminkan kultur budaya dari masing-masing negara. Misalnya booth dari Indonesia yang menampilkan corak Bali dan Jepang dengan nuansa Gunung Fuji.

Delegasi Kementan juga ditunjukkan beragam anggrek yang dibudidayakan oleh petani lokal di Taichung. Penggunaan teknologi membuat budi daya anggrek di Taichung efisien, sehingga harga jualnya kompetitif.

Peneliti Utama Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jawa Timur, Sudarmadi Purnama, mengatakan Flora Expo di Taichung bisa dicontoh oleh Indonesia. Menurut dia, dari sisi materi, Indonesia juga memiliki banyak flora yang bisa ditampilkan.

"Dari sisi materi, sebenarnya flora yang ditampilkan banyak yang sudah kita kenal. Tapi memang ini pengemasannya sangat bagus. Ini sungguh pembelajaran yang sangat baik, yang bisa kita transformasikan kepada pecinta, pebisnis, dan petani bunga di Indonesia," ujar Sudarmadi di Holi Taichung, Sabtu (17/11/2018).

Taichung World Flora Exposition digelar sejak 3 November 2018 hingga 24 April 2019. Expo dilaksanakan di tiga tempat di Taichung, yakni di Houli, Waipu, dan Fengyuan.

Flora Expo ini sangat populer di Thaichung. Pada akhir pekan, expo di Holi didatangi 20.000 pengunjung per hari. Ada pun di hari kerja pengunjung mencapai 16.000 orang.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1156 seconds (0.1#10.140)