Aplikasi UPJA Smart Mobile Diharapkan Optimalkan Kegunaan Alsintan

Rabu, 06 Februari 2019 - 06:09 WIB
Aplikasi UPJA Smart...
Aplikasi UPJA Smart Mobile Diharapkan Optimalkan Kegunaan Alsintan
A A A
JAKARTA - Kementerian Pertanian (Kementan) mendorong Usaha Pelayanan Jasa Alsintan (UPJA) sebagai lembaga ekonomi pedesaan di bawah Peranan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan). Salah satunya dengan meluncurkan UPJA Smart Mobile. UPJA saat ini masih sangat relevan sebagai lembaga yang mengkoordinasikan kegiatan alat mesin pertanian (alsintan) di lapangan.

Banyak kendala yang dihadapi UPJA saat ini. Di antaranya rendahnya kepemilikan lahan, kurangnya pendidikan dan keterampilan operator alsintan, kurang modal, serta belum efisien pengelolaan usaha tani. Belum optimalnya pemanfaatan tersebut bisa dilihat pada pengelolaan alsintan oleh poktan/gapoktan belum seluruhnya melalui UPJA dan cenderung pemanfaatan alsintan secara individu.

Pengelolaan pemanfaatan alsintan dengan konsep brigade belum dilaksanakan sepenuhnya baik oleh Dinas Pertanian, Unit kerja Korem/Kodim maupun oleh UPJA dimana pemanfaatan alsintan belum menggerakkan semua alsintan di masing-masing wilayah secara serempak.

Untuk mengatasi kendala yang dihadapi UPJA, aplikasi UPJA Smart Mobile diharapkan jadi solusi. UPJA Smart Mobile adalah hasil inovasi Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) melalui Balai Besar Pengembangan Mekanisasi Pertanian (BBP Mektan) yang telah dilaunching akhir tahun 2018 yang lalu.

"Aplikasi berbasis android ini dapat gunakan untuk membantu mengoptimalkan pemanfaatan alsintan di tingkat pedesaan," ujar Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementan, Dadih Permana, dalam keterangan resmi, Selasa (5/2/2019).

UPJA Smart Mobile adalah aplikasi android yang digunakan untuk melakukan usaha jasa pengolahan tanah, jasa irigasi, jasa penanaman padi, jasa panen padi, jasa penggilingan padi, jasa jual benih, jasa jual gabah, jasa pelatihan untuk operator alsintan, perawatan dan perbaikan alsintan, serta jasa penjualan suku cadang alsintan.

"Kegunaan utama aplikasi UPJA Smart Mobile ini adalah meningkatkan efisiensi jasa penyewaan alsintan di UPJA melalui proses penyewaan dengan cepat, memberikan informasi harga sewa, spesifikasi alsintan, jasa penggilingan padi, jual benih, jasa pelatihan, jual spare part," paparnya.

Selain itu, keunggulan aplikasi UPJA berbasis android ini memudahkan pelanggan mendapat informasi yang lengkap mengenai alsintan dan tidak perlu datang ke tempat pengelola UPJA. Kemudahan lainnya pelanggan mendapatkan informasi harga yang jelas dalam aplikasi UPJA Smart Mobile ini.

Untuk mendapatkan aplikasi UPJA Smart Mobile ini caranya sangat mudah. Karena aplikasi ini sudah tersedia pada google playstore atau dapat mengakses link https://play.google.com/store/apps/details?id=id.upja.application

"Aplikasi UPJA Smart Mobile saat ini masih dalam proses uji coba dan diterapkan tahun 2019 ini. Selanjutnya aplikasi akan selalu dilakukan Pembaharuan System, dan tampilan disempurnakan untuk membantu UPJA dalam mengoptimalkan pemanfaatan alsintan," pungkasnya.
(ven)
Berita Terkait
Anggaran Bengkel Alsintan...
Anggaran Bengkel Alsintan Rp738 Juta per Desa, Buat Apa Saja?
Ubah Mindset Petani...
Ubah Mindset Petani di Food Estate dengan Alsintan
Genjot Produktivitas...
Genjot Produktivitas Pertanian, Pemerintah Dukung Modernisasi Alat dan Mesin Pertanian lewat KUR
DPR: Jaga Produktivitas,...
DPR: Jaga Produktivitas, Bengkel Alat Pertanian Harus Didukung
Kejagung Periksa Tiga...
Kejagung Periksa Tiga Saksi dugaan Korupsi Alat Pertanian Kementan
Kejari Cirebon Tahan...
Kejari Cirebon Tahan Dua ASN Terkait Korupsi Alsintan Kementan
Berita Terkini
Sukses di Cianjur, Model...
Sukses di Cianjur, Model Kewirausahaan Kementan Dilirik Delegasi Internasional
6 menit yang lalu
United Tractors Tanggapi...
United Tractors Tanggapi Serius Soal Banjir Produk Alat Berat dari China
44 menit yang lalu
Gubernur Lemhannas Sebut...
Gubernur Lemhannas Sebut Tarif Trump Momentum Perkuat Ketahanan Ekonomi
1 jam yang lalu
Rhenald Kasali Mundur...
Rhenald Kasali Mundur dari Komut Pos Indonesia, Ini Sosok Penggantinya
2 jam yang lalu
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
3 jam yang lalu
4 Negara Pemilik Cadangan...
4 Negara Pemilik Cadangan Emas Terbesar di Dunia, Intip Gudang Penyimpanannya
4 jam yang lalu
Infografis
11 Aplikasi Bahaya Langganan...
11 Aplikasi Bahaya Langganan Virus Trojan di Android
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved