Kabinet Indonesia Maju, Rupiah Mundur ke Rp14.046

Rabu, 23 Oktober 2019 - 12:42 WIB
Kabinet Indonesia Maju, Rupiah Mundur ke Rp14.046
Kabinet Indonesia Maju, Rupiah Mundur ke Rp14.046
A A A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada sesi siang, Rabu (23/10/2019) bergerak mundur 6 poin atau 0,04% ke level Rp14.046 per USD.

Data Bloomberg pada awal perdagangan, rupiah dibuka menguat 5 poin menjadi Rp14.035 per USD, dibandingkan penutupan Selasa kemarin di level Rp14.040 per USD.

Catatan Yahoo Finance, kurs rupiah melemah 3 poin atau 0,02% menjadi Rp14.040 per USD, dibandingkan penutupan sehari lalu di posisi Rp14.037 per USD.

Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia mematok kurs tengah rupiah pada Rabu ini di Rp14.051 per USD, menguat 7 poin dibandingkan posisi Rp14.058 per USD pada Selasa kemarin.

Rupiah mundur seiring pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang memerah. Dimana total net sell mencapai Rp59,78 miliar. Melemahnya rupiah karena pasar menanggapi dingin tim ekonomi dalam Kabinet Indonesia Maju, yang diumumkan hari ini.

Beberapa pos dalam tim ekonomi di Kabinet Indonesia Maju diisi dari partai politik sehingga ditanggapi dingin oleh pasar. Diantaranya seperti Menko Perekonomian Airlangga Hartarto (Partai Golkar), Menteri Perdagangan Agus Suparmanto (PKB), Menkominfo: Jhonny Plate (NasDem).

Sementara itu, melansir dari Reuters, dolar AS mulai merangkak mencermati masalah Brexit yang masih terbagi soal bagaimana dan kapan Inggris benar-benar hengkang dari Uni Eropa.

Dan investor mencermati tanda-tanda kemajuan perundingan dagang Amerika Serikat dan China, yang selama ini telah mengancam pasar keuangan dan pertumbuhan ekonomi global. Indeks USD terhadap enam mata uang utama berada di 97,545, naik 0,2% dibanding posisi Selasa kemarin.

Berikut nama-nama tim ekonomi dalam Kabinet Indonesia Maju:
Menko Perekonomian: Airlangga Hartarto
Menko Maritim dan Investasi: Luhut Panjaitan
Menteri Keuangan: Sri Mulyani
Menteri Tenaga Kerja: Ida Fauziyah
Menteri Perindustrian: Agus Gumiwang
Menteri Perdagangan: Agus Suparmanto
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif
Menteri Pekerjaan Umum & Perumahan Rakyat: Basuki Hadimuljono
Menteri Perhubungan: Budi Karya Sumadi
Menteri Komunikasi dan Informatika: Jhonny Plate
Menteri Pertanian: Syahrul Yasin Limpo
Menteri Kelautan dan Perikanan: Edhy Prabowo
Menteri Agraria dan Tata Ruang: Sofyan Djalil
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas: Suharso Monoarfa
Menteri Badan Usaha Milik Negara: Erick Thohir
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM): Teten Masduki
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Wishnutama
Menteri Riset dan Teknologi/Kepala Bidang Inovasi: Bambang Brodjonegoro
Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal: Bahlil Lahadalia
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7037 seconds (0.1#10.140)