1 Oktober KAI luncurkan KRL khusus wanita

Sabtu, 29 September 2012 - 15:09 WIB
1 Oktober KAI luncurkan...
1 Oktober KAI luncurkan KRL khusus wanita
A A A
Sindonews.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Commuter Jabodetabek pada Senin mendatang atau tepatnya 1 Oktober 2012, akan menyediakan rangkaian kereta rel listrik (KRL) di wilayah Jabodetabek khusus bagi wanita, ibu dan balita. Kebijakan ini diterapkan terkait dengan kenaikan tarif tiket sebesar Rp2.000.

Manager Komunikasi PT KAI Commuter Jabodetabek Eva Chairunisa mengatakan, pengoperasian rangkaian KRL khusus wanita ini dalam rangka peningkatan pelayanan terhadap pengguna jasa KRL di wilayah Jabodetabek dan sebagai bentuk kepedulian kepada para penumpang wanita.

"Program Rangkaian Khusus Wanita (RKW) merupakan kelanjutan dari program Kereta Khusus Wanita (KKW) yang sudah terlebih dahulu diluncurkan pada 19 Agustus 2010 silam," kata Eva dalam keterangan rilis yang diterima Sindonews.com di Jakarta, Sabtu (29/9/2012).

Dia menjelaskan, jika dalam program KKW, satu rangkaian terdapat dua kereta khusus wanita, yaitu kereta paling depan dan kereta paling belakang. Maka untuk program RKW seluruh rangkaian yang berjumlah delapan gerbong dikhususkan bagi wanita, ibu dan balita.

"Banyaknya keinginan dari para penumpang untuk menambah jumlah KKW juga menjadi gagasan PT KCJ untuk meluncurkan Rangkaian Khusus Wanita," ungkapnya.

Rangkaian yang berjumlah delapan perjalanan ini akan dioperasikan pada lintas Bogor hingga Jakarta pulang pergi. Pemberlakuan penambahan rangkaian ini, kata dia, tidak mengubah jadwal perjalanan KRL yang sudah ada. Namun akan menambah jumlah perjalanan KRL yang sudah ada sebanyak 531 perjalanan menjadi 539 perjalanan.

"Perjalanan tambahan rangkaian khusus wanita ini tidak beroperasi pada hari Minggu dan hari libur," pungkasnya. (mai)
(gpr)
Berita Terkait
Harga Tiket Kereta Api...
Harga Tiket Kereta Api Jarak Jauh Naik 40%
KAI Tambah Kereta Jarak...
KAI Tambah Kereta Jarak Jauh, Ini Rincian Rute dan Jadwalnya
KA Lokal Daop I Jakarta...
KA Lokal Daop I Jakarta Masih Belum Operasi hingga 31 Juli 2020
5 KA Jarak Jauh Beroperasi...
5 KA Jarak Jauh Beroperasi dari Daop 1 Jakarta Mulai 3 Juli 2020, Ini Daftarnya
KAI Siapkan Protokol...
KAI Siapkan Protokol Khusus Hadapi Skenario New Normal
Waktu Perjalanan KA...
Waktu Perjalanan KA Akan Singkat dan Jadwal Keberangkatan Berubah, Awas Telat!
Berita Terkini
Perusahaan Prancis Investasi...
Perusahaan Prancis Investasi di Indonesia, Bidik Infrastruktur Ketenagalistrikan
35 menit yang lalu
Diskon PPN Sampai Rp220...
Diskon PPN Sampai Rp220 Juta, Segera Miliki One East Penthouse & Residences
54 menit yang lalu
Sentuh Rekor Baru, Harga...
Sentuh Rekor Baru, Harga Emas Antam Naik Rp28.000 Tembus Rp1,724 Juta per Gram
1 jam yang lalu
Baru Awal Tahun, Pemerintah...
Baru Awal Tahun, Pemerintah Sudah Tarik Utang Rp224,3 Triliun
2 jam yang lalu
Trump Ancam Balas Tarif...
Trump Ancam Balas Tarif Uni Eropa 200%, Targetkan Sampanye dan Alkohol
3 jam yang lalu
Berkah Ramadan untuk...
Berkah Ramadan untuk Nasabah PNM Mekaar, Akses Pasar Lebih Luas lewat Cici Rosa
11 jam yang lalu
Infografis
Norwegia Luncurkan Bunker...
Norwegia Luncurkan Bunker Kiamat SGSV Bisa Tampung 14.000 Benih
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved