Pameran baja logam internasional digelar di Jakarta

Selasa, 19 Februari 2013 - 15:02 WIB
Pameran baja logam internasional...
Pameran baja logam internasional digelar di Jakarta
A A A
Sindonews.com - Indometal 2013, pameran internasional logam dan baja terlengkap di Indonesia akan segera digelar pada 20–23 Februari nanti di Jakarta International Expo, Kemayoran.

Pameran ini memberikan landasan bisnis dan pengadaan yang menguntungkan bagi mereka yang bergerak di industri tersebut dari sektor hulu hingga hilir.

Kegiatan tersebut juga bekerjasama dengan Asosiasi Industri Pengecoran Logam Indonesia, Kamar Dagang dan Industri (Kadin), Gabungan Industri Pengerjaan Logam dan Mesin Indonesia) dan Wahana Kemalaniaga.

Direktur Messe Dusseldorf Asia, Gernot Ringling mengatakan Indometal 2013 merupakan pameran khusus yang berfokus pada hubungan sinergis antara teknologi pengecoran logam, produk pengelasan, metalurgi dan teknologi proses termo.

"Selain itu, indotools, sebuah platform khusus peralatan mesin akan secara sinergis melengkapi pameran Indometal ini dan karenanya mereka akan menawarkan kesempatan bisnis dan pencarian sumber daya dalam satu atap yang memberikan solusi inovatif pada seluruh rantai produksi dalam industri ini," ujar Gernot dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Selasa (19/2/2013).

Gernot menambahkan, pameran pertama Indometal akan berlangsung dengan lebih dari 250 peserta internasional dari 26 negara dan sekitar 70 peserta dari Indonesia. Serta lima kelompok negara seperti Austria, China, Italia, Taiwan dan Inggris.

"Mereka memamerkan produk dan pelayanan mereka. Pengunjung yang belum mendaftar secara online dapat mendaftarkan diri mereka di pintu masuk Hall A untuk masuk ke tempat pameran hingga hari Sabtu," jelasnya.

Indometal 2013 terselenggara berkat kerjasama Messe Dusseldorf Asia dan Wakeni dengan dukungan dari Messe Dusseldorf di Jerman. Ia mengatakan, pengunjung dari industri ini dari berbagai tingkatan dari industri pertambangan, logam, metalurgi hingga pengujian dan inspeksi bahan, aplikasi industrial dan banyak lainnya.

"Mereka mencari gagasan-gagasan baru mengembangkan bisnis mereka dan menemukan piranti yang tepat untuk meningkatkan efisiensi operasional akan mendapatkan keuntungan dengan datang ke indometal 2013," pungkasnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7469 seconds (0.1#10.140)