DPR sepakat bentuk Panja Inalum

Selasa, 25 Juni 2013 - 18:11 WIB
DPR sepakat bentuk Panja...
DPR sepakat bentuk Panja Inalum
A A A
Sindonews.com - Komisi VI DPR sepakat membuat panitia kerja (Panja) Pengambilalihan PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum). Ketua Komisi VI DPR, Airlangga Hartarto mengatakan, pembentukan Panja ini bertujuan untuk menyelesaikan dua persoalan terkait pengambilalihan Inalum.

"Yang jadi persoalan selain status otoritas Asahan, kedua juga kendaraan pemerintah dalam mem-BUMN-kan Inalum karena perlu PMN dan perlu dibahas di DPR," ujarnya di gedung DPR, Jakarta, Selasa (25/6/2013).

Dia mengungkapkan Panja juga akan membahas mekanisme pengambilalihan Inalum lewat Pusat Investasi Pemerintah (PIP).

"Sedangkan dana buat pengambilalihan Inalum yang parkir di PIP sebesar 60 persen sedangkan 40 persen di pemerintah. Ini juga akan kita bahas di Panja," katanya.

Menteri Perindustrian (Menperin), MS Hidayat menyambut baik pembentukan Panja tersebut dan dia berharap per 1 November 2013, Inalum sudah dapat diambil alih Indonesia.

"Kami apresiasi dan kami gembira Panja diputuskan. Saya ingin agar Inalum menjadi milik Indonesia pada 1 November. Yang pasti jangan menyerah terhadap kepentingan nasional," pungkas Menperin.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1010 seconds (0.1#10.140)