Laba turun, Michelin tetap tempel target keuntungan

Kamis, 25 Juli 2013 - 18:32 WIB
Laba turun, Michelin...
Laba turun, Michelin tetap tempel target keuntungan
A A A
Sindonews.com - Michelin, perusahaan ban terkemuka yang tengah berjuang atas melemahnya permintaan di Eropa menempel target tahunan walaupun keuntungan dan penjualan jatuh.

Dilansir dari AFP, Kamis (25/7/2013), laba bersih perusahaan pada semester pertama tahun ini mencapai 507 juta euro (USD669 juta), turun 44,6 persen dari angka tahun lalu, karena menyisihkan 250 juta euro untuk rencana restrukturisasi.

Harga saham Michelin jatuh sebesar 5,07 persen menjadi 73,01 euro, sebagai kinerja buruk turun 0,48 persen.

Penjualan selama enam bulan pertama tahun ini turun 5 persen menjadi 10,2 miliar euro, terseret kinerja di Eropa. Sementara pasar di Asia dan Amerika Utara mencatat permintaan yang sehat.

Bulan lalu, perusahaan mengatakan, akan mereorganisasi bisnisnya di Perancis, yang bakal menyebabkan hilangnya 730 pekerja di homebase. Kelompok itu juga akan menutup usaha produksi ban kendaraan berat di Aljazair.

Di tengah penurunan permintaan Eropa, Michelin terpaksa menurunkan harga pada 2013, yang juga terkena dampak negatif mata uang.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7131 seconds (0.1#10.140)